Riki Chandra | MataMata.com
Kolase Capres Anies Baswedan, Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo. [Dok.Istimewa]

Matamata.com - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, mengomentari gaya ketiga Capres saat debat perdana pada Selasa (12/12/2023) lalu. Namun, ia bingung dengan Capres Nomor Urut 3 tentang akan melanjutkan program pemerintahan saat ini atau tidak.

Sementara itu, Kaesang menyebut penyampaian Capres Nomor Urut 1, Anies Baswedan cukup baik. "Sebenarnya, secara over all, cara penyampaian kemarin harus saya akui, Pak Anies cukup baik penyampaiannya," kata putra bungsu Presiden Jokowi itu, Jumat (15/12/2023).

Menurut Kaesang, Anies Baswedan kerap menyampaikan masalah-masalah yang dinilai kurang baik saat debat Capres. Kemudian, Anies pun menawarkan perubahan untuk memperbaiki yang ada hari ini.

"Saya kira, Pak Anies kemarin perkataannya setiap ada yang kurang, nanti akan diubah, apa-apa akan diubah. Dan kalau Pak Prabowo, sudah jelas akan melanjutkan," tuturnya.

Sementara itu, Kaesang mengaku belum memahami posisi Capres Ganjar Pranowo dalam hal melanjutkan atau melakukan perubahan dari pemerintahan yang sudah ada.

"Jadi, kalau ingin melanjutkan, pilih nomor 2. Kalau ingin perubahan, bisa pilih nomor 1," ujar Kaesang.

Di sisi lain, Kaesang Pangarep bakal datang langsung mendukung Cawapres Nomor Urut 02, Gibran Rakabuming Raka, dalam debat Cawapres Pemilu 2024 yang akan berlangsung pada 22 Desember 2023 mendatang.

Adik kandung Gibran itu mengatakan bahwa sebenarnya, ia sudah memiliki jadwal acara ke Kalimantan pada tanggal debat Cawapres berlangsung. Namun, ia menggeser jadwalnya demi mendukung langsung sang kakak.

Load More