Baktora | MataMata.com
Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo. (kolase Instagram)

Matamata.com - Kubu paslon Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD dikabarkan sudah menjalin komunikasi yang cukup intensif. Kabar tersebut menyusul dengan ambisi paslon nomor urut 2 untuk memenangkan Pilpres 2024 cukup 1 putaran.

Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP), Puan Maharani, mengakui bahwa tim paslon nomor urut 3 dan 2 telah melakukan dialog secara resmi maupun tidak resmi.

"[Sudah terjadi dialog] secara informal dan formal" kata Puan dikutip, Minggu (14/1/2024).

Meskipun demikian, keputusan untuk menggabungkan Anies dan Ganjar akan dipertimbangkan setelah pemungutan suara Pilpres 2024, yaitu pada tanggal 14 Februari 2024.

Puan menekankan bahwa membangun bangsa harus dilakukan melalui kerjasama bersama karena membangun bangsa harus bersama-sama dan tidak mungkin dilakukan sendirian.

Lebih lanjut, Puan mengungkapkan bahwa tanggung jawab membangun bangsa juga harus diberikan kepada rakyat. Alasannya, rakyat memiliki hak untuk memilih pemimpin sesuai dengan nilai-nilai batin mereka.

"Pilihlah pemimpin yang benar-benar menjadi pilihan rakyat, sehingga rakyatlah yang akan menjadi pemenangnya," kata Puan.

Sebelumnya, calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo, merespons kemungkinan bersatu dengan tim pasangan calon nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, untuk membentuk poros baru pada putaran kedua Pilpres 2024.

Load More