![Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko. [Dok.Antara]](https://media.matamata.com/thumbs/2024/01/15/21825-kepala-staf-kepresidenan-moeldoko/745x489-img-21825-kepala-staf-kepresidenan-moeldoko.jpg)
Matamata.com - Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko menegaskan bahwa rangkaian kunjungan kerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke sejumlah daerah tidak berkaitan dengan agenda politik Pemilu 2024.
"Jadi apakah itu konteksnya pemilu? Nggak ada berbicara itu. Sama sekali nggak pernah terucap dari Presiden. Nggak ada," kata Moeldoko dalam konferensi pers di Gedung Kantor Staf Presiden (KSP), Senin (15/1/2024).
Ia mengatakan, seluruh agenda perjalanan Presiden ke luar daerah maupun mancanegara telah diperhitungkan sebelumnya.
"Presiden itu sudah menghitung selama 10 tahun sudah berkunjung ke mana saja, sudah dihitung," katanya.
Menurut Moeldoko, kunjungan kerja Jokowi ke berbagai daerah yang relatif lebih rutin dalam beberapa pekan terakhir merupakan bagian dari tanggungjawabnya sebagai Presiden dan merupakan amanat konstitusi yang harus dijalani.
Moeldoko mengatakan, aktivitas serupa juga kerap dilakukan oleh sejumlah Presiden RI pada periode kepemimpinan sebelum Jokowi.
"Bahwa dengan kondisi sekarang ini di mana ada kenaikan harga, Presiden hadir punya tanggung jawab sebagai presiden untuk membantu, dan itu bagian dari konstitusi," tuturnya.
Dari hasil pengamatan Moeldoko selama mendampingi perjalanan Presiden Jokowi ke berbagai daerah, ia merasakan adanya antusiasme masyarakat yang semakin meningkat jika dibandingkan suasana saat Jokowi berkampanye Pilpres pada 2014 dan 2019.
Berita Terkait
-
Gagal Masuk Senayan, Dede Sunandar Ngaku Dari Stress Ke Ikhlas Siap Terima Kekalahan
-
Venna Melinda Curhat Kehilangan Suara di Pemilu 2024, Beda Nasib dengan Sang Putra Verrell Bramasta
-
Komeng dan Ahmad Dhani Mulus ke DPR, Gaji dan Tunjangannya Wow!
-
Gagal Jadi Caleg Padahal Sudah Jual Rumah dan 2 Mobil, Dede Sunandar Kini Jadi Penjual Cireng
-
Cuma Dapat 10 Suara di Pemilu 2024, ini yang Dilakukan Dede Sunandar untuk Hibur Diri Sendiri
Tag
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Kepergian Hamzah Sulaeman, Sosok Raminten yang Dicintai: Yogyakarta Berduka, Dunia Seni Kehilangan Ikon Budaya
-
Hakim MK Saldi Isra Ingatkan Ariel Cs: Jangan Hanya Nyanyi, Permohonan Harus Jelas di Sidang Sengketa Pilpres
-
Fachri Albar Akui Konsumsi Sabu, Ganja, hingga Kokain Sendiri: Polisi Pastikan Tak Ada Keterlibatan Pihak Lain
-
Sosok Ary Bakri, Tersangka Kasus Korupsi CPO yang Dijuluki Konglomerat Pemilik Yacht dan Deretan Mobil Mewah
-
Meski Masih di Balik Jeruji, Zul Zivilia Tetap Berkarya dan Tampil Memukau di IPPAFEST 2025