Matamata.com - Presiden Prabowo Subianto meminta PT Kereta Api Indonesia (KAI) tidak khawatir terkait penyelesaian utang proyek kereta cepat Jakarta–Bandung atau Whoosh.
“Indonesia bukan negara sembarangan. Sudah kami hitung, tidak ada masalah. Jadi PT KAI tidak usah khawatir, semuanya tidak perlu khawatir,” kata Prabowo di Stasiun Tanah Abang, Jakarta, Selasa.
Presiden menegaskan, pemerintah telah mempelajari permasalahan terkait pembiayaan proyek tersebut dan memastikan tidak ada persoalan yang perlu dikhawatirkan.
“Saya sudah pelajari masalahnya. Tidak ada masalah. Saya bertanggung jawab atas utang proyek Whoosh itu,” ujarnya.
Prabowo menilai, pembangunan transportasi publik seperti Whoosh tidak bisa diukur hanya dari sisi keuntungan atau kerugian finansial, melainkan dari manfaatnya bagi masyarakat.
Menurut Kepala Negara, skema pembiayaan transportasi umum di berbagai negara umumnya menjadi bagian dari kewajiban pelayanan publik (public service obligation).
Ia mencontohkan, sebagian besar layanan kereta api nasional disubsidi oleh pemerintah agar tetap terjangkau oleh masyarakat luas. Prabowo menekankan, subsidi tersebut merupakan bentuk kehadiran negara yang menggunakan dana rakyat, baik dari pajak maupun kekayaan negara.
Dalam kesempatan itu, Presiden juga mengingatkan pentingnya menjaga integritas dalam pengelolaan keuangan negara.
Ia menegaskan, uang rakyat tidak boleh disalahgunakan dan harus dikembalikan untuk pelayanan kepada masyarakat.
Presiden juga mengimbau agar persoalan proyek Whoosh tidak dipolitisasi dan meminta masyarakat tetap tenang.
“Jangan khawatir. Saya sudah pelajari masalahnya. Indonesia sanggup, dan itu hal yang wajar. Jangan dipolitisasi. Jangan kita menari di gendang orang. Mungkin ada pihak-pihak yang ingin menimbulkan kecemasan rakyat. Tidak perlu. Bangsa kita kuat, bangsa kita kaya,” ujar Prabowo.
Prabowo juga mengingatkan jajarannya agar tidak lengah, tidak tertipu, dan tidak membiarkan adanya penyelewengan dalam pengelolaan kekayaan negara.
“Saya tidak akan ragu. Bersama tim saya, kita akan menghemat, menyelamatkan aset, mencari sumber-sumber kekayaan, dan mengelolanya untuk kesejahteraan rakyat,” kata Presiden menegaskan. (Antara)
Berita Terkait
-
Indonesia Surplus 0,5 Juta Ton Jagung, Titiek Soeharto: Saatnya Kita Ekspor!
-
Pecah Rekor! Bulog Serap 4,5 Juta Ton Gabah, Indonesia Resmi Swasembada Beras
-
Penanganan Bencana Era Prabowo Gunakan Pendekatan TSM, Anti-'Wisata Bencana'
-
Presiden Prabowo Tinjau Pembangunan Hunian Danantara dan Pimpin Rapat Koordinasi di Aceh
-
Presiden Prabowo: Penanganan Bencana Sumatera Tetap Serius Meski Tak Berstatus Bencana Nasional
Terpopuler
-
OTT Perdana 2026: KPK Tetapkan Kepala KPP Madya Jakut dan 4 Orang Tersangka Suap
-
Kemenhaj Gandeng TNI-Polri Gembleng Fisik dan Mental Petugas Haji 2026
-
HUT ke-53 PDI Perjuangan: Barata Resmi Diluncurkan sebagai Maskot Baru Partai
-
Tanggapi Gugatan Wanprestasi Rp5 Miliar, Adly Fairuz Siap Hadapi Persidangan
-
Mentan Amran Sita 133,5 Ton Bawang Bombay Ilegal di Semarang: Tak Ada Toleransi!
Terkini
-
OTT Perdana 2026: KPK Tetapkan Kepala KPP Madya Jakut dan 4 Orang Tersangka Suap
-
Kemenhaj Gandeng TNI-Polri Gembleng Fisik dan Mental Petugas Haji 2026
-
HUT ke-53 PDI Perjuangan: Barata Resmi Diluncurkan sebagai Maskot Baru Partai
-
Mentan Amran Sita 133,5 Ton Bawang Bombay Ilegal di Semarang: Tak Ada Toleransi!
-
Mendag: Aktivitas Pasar Kuala Simpang Aceh Tamiang Pulih 80 Persen