Matamata.com - Berita duka kembali datang dari dunia musik tanah air.
Kali ini, bassist dari grup band indie indonesia, Made Indra 'Navicula' menutup usia setelah kecelakaan maut menghantam mobilnya di Gianyar pada sabtu, 24/3 tengah malam kemarin.
Berita duka ini pertama kali disiarkan di akun Instagram resmi band mereka, Naviculamusic.
Dalam postingan tersebut, tampak foto Made Indra tengah membetot bassnya dengan caption "Teman-teman, Made Indra telah meninggalkan kita semua sore tadi pada pukul 18.25 WITA.".
Sontak berita ini membuat khalayak kaget, pasalnya Made sebelumnya dikabarkan sedang dalam masa pemulihan di ruangan ICU Rumah Sakit Sanglah.
Made yang terlihat garang rupanya dianggap sebagai sosok peduli lingkungan.
Hal ini terlihat dari aktifnya Made bersama rekan sesama musisi lokal lainnya dalam kegiatan Tolak Reklamasi Teluk Benoa Bali.
Made kerap berbicara lantang mengenai dampak negatif rencana reklamasi tersebut.
Berikut redaksi rangkum fakta-fakta seputar berita kematian Made.
1. Launching Video Klip
Navicula diketahui tampil dalam sebuah acara ulang tahun sebuah lembaga nirlaba yang bertajuk Kopernik Day di daerah Ubud, Bali.
Dalam acara tersebut, Navicula juga dikabarkan merilis sebuah video klip yang berjudul Terus Berjuang.
2. Pulang Lebih Dulu
Menurut Sang Vokalis, Robi, Made bersama sang Kekasih mengatakan jika akan pulang ke Denpasar lebih awal.
Tidak lama setelah berpamitan, mobil yang dikendarai Made dikabarkan kecelakaan.
3. Kecelakaan Maut
Mobil yang dikendarai Made Indra bersama sang kekasih diketahui membentur pohon dikawasan Sakah, Ubud.
Kecelakaan tunggal tersebut menghantam mobil cukup keras hingga Made dan Afi langsung dilarikan menuju Rumah Sakit terdekat.
4. Nyawa Kekasih Tak Tertolong
Nyawa sang Kekasih, Afriana Dewi dinyatakan tidak tertolong setelah mengalami pendarahan di kepala.
Jenazah Afi akan dikirim pulang menuju kampung halamannya di Yogyakarta.
Afi adalah sosok kekasih Made yang rencananya akan dinikahi tahun ini.
5. Masa Kritis
Malam itu juga setelah kejadian, Made dilarikan menuju Rumah Sakit Sanglah di Denpasar untuk mendapat penanganan serius.
Made melewati masa krtisi di ruangan ICU.
6. Patahan Tulang Rusuk Menusuk Ginjal
Menurut berita yang berkembang, Made mengalami banyak luka dalam, bahkan tulang rusuk kiri Made patah di dua tempat, sementara rusuk kanan Made terdapat tiga patahan.
Kondisi kritis ini dipersulit dengan adanya serpihan tulang rusuk yang menghujam ginjal Made.
7. Tutup Usia
Setelah berjuang melewati masa kritis selama tiga hari, Made dinyatakan meninggal menyusul sang kekasih.
MATAMATA.com/Rima Sulistiani
Berita Terkait
-
Mahalini Ikuti Ritual Keagamaan Mamukur di Bali Meski Mualaf, Lho?
-
Usai Menikah, Rizky Febian dan Mahalini Gelar Acara Keluarga di Bali
-
Penampakan Rumah Mewah Mahalini di Bali Mulai Didekor untuk Nikahan
-
Dihias Jelang Pernikahan, Rumah Besar Mahalini di Bali bak Istana Kerajaan: Sultan Sedari Dulu
-
WOW !! Soundtrack Avatar The Last Airbender Terinspirasi Dari Tari Kecak ?
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar