Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Opick (Suara.com/Wahyu Tri Laksono)

Matamata.com - Opick diberi amanah oleh Dewan Dakwah dan Pemerintah Turki untuk menyimpan rambut Nabi Muhammad SAW di Indonesia. Sebelumnya Opick bercerita kalau Pemerintah Rusia menyediakan pengawalan ketat saat meminjam rambut Rasulullah dan akan diletakkan di sebuah museum.

"Kemarin pemerintah Rusia sempat pinjam. Satu helai rambut Rasulullah dikawal tujuh pesawat tempur dan pasukan khusus untuk mengawal," ungkap Opick saat ditemui Suara.com di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (7/5/2019).

Opick menyebut ada jutaan orang yang ingin melihat langsung sehelai rambut Nabi Muhammad. Saking banyaknya umat yang antusias, rambut tersebut akhirnya diletakkan di museum dengan pengamanan super ketat.

Baca Juga:
Dapat Amanah Simpan Rambut Rasulullah, Ini Cara Opick Pastikan Keasliannya

"Ketika dibawa ke sana (Rusia) jutaan manusia keluar. Semua ingin melihat, walaupun hanya menatap seperti apa rambut Rasulullah. Karena jutaan yang datang akhirnya ditaruh di museum supaya ada penjagaan," sambungnya.

Opick dan Ustaz Derry Sulaiman membawa selehai rambut Nabi Muhammad SAW. [Ismail/Suara.com]

Seperti diketahui, Opick menerima tabung berisi rambut Nabi Muhammad dari Dewan Ulama Thariqah Internasional dan Pemerintah Turki. Tabung tersebut kini diletakkan di Rumah Umat Tombo Ati, Pulo Gebang, Jakarta Timur dengan penjagaan ketat dan lantunan Alquran.

"Nanti ada anak-anak pendekar yang akan menjaga 24 jam kepolisan kostrad dan teman-teman semua," tutup Opick.

Baca Juga:
Allahu Akbar! Eks Vokalis Band Trash Metal Nangis Cium Rambut Nabi Muhammad

Suara.com/Ismail

Baca Juga:
Alhamdulillah, Opick Dipercaya Bawa Rambut Nabi Muhammad SAW ke Indonesia

Load More