Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Ayu Azhari / Instagram @ayukhadijahazhari

Matamata.com - Sebuah postingan menyentuh dibagikan Ayu Azhari menanggapi ditangkapnya sang adik, Ibra Azhari, karena kasus narkoba.

Ayu Azhari memposting foto lamanya saat masih kecil. Dalam foto istri Mike Tramp itu berfoto dengan 3 adiknya. Salah satunya Ibra Azhari yang pada Minggu (22/12/2019) dini hari kemarin, ditangkap oleh pihak berwajib karena narkotika.

Ayu Azhari tidak memungkiri Ibra Azhari ditangkap pihak berwajib. Bahkan di foto tersebut dia menambahkan gambar love yang ditempatkan di bagian foto sang adik.

Baca Juga:
4 Kali Tertangkap Narkoba, Ibra Azhari Terancam Hukuman Berat

Ayu Azhari

Dalam caption foto Ayu Azhari menulis panjang mengomentari mengenai ditangkapnya sang adik, Ibra Azhari karena narkotika.

"Ini yg bisa sy sampaikan: pertama permohonan maaf kepada masyarakat luas atas kejadian ini krn di luar kuasa saya utk memaksa kan, mencegah mau pun mengawasi nya terus menerus selama 24 jam setiap hari nya , Ibra sdh dewasa & berhak menentukan langkah jg tindakan nya,sdh punya keluarga yg lebih tahu,lebih dekat. Saya juga punya anak-anak, tanggung jawab sendiri, (itu pun saya & anak anak selalu memperhatikan ,membantu Ibra agar bisa baik atau sembuh dgn selalu menjalin silaturahmi, mendukung hal yg positif utk kesembuhan nya semampu kami)," tulis Ayu Azhari.

Dalam tulisan itu diketahui lelaki yang disapa Baim oleh sang kakak baru beberapa bulan ini sedang menjalani rehabilitasi.

Baca Juga:
Ibra Azhari Kena Kasus Narkoba Keempat Kalinya, Rahma Azhari Sedih

"Kedua kami pihak keluarga tak menyangka & mengetahui karena baru beberapa bulan lalu beliau sempat di rehab. Setiap komunikasi mau pun bertemu selalu kami ajak bicara menanyakan keadaan beliau,selama ini menunjukkan sikap dlm keadaan baik tdk mencuriga kan seperti pemakai (maaf mungkin kami masih awam kurang paham hal itu) kami hanya percaya bahwa dia sdh sembuh, berharap kepercayaan kami menjadi doa utk Ibra dgn mempercayai," jelas Ayu Azhari.

Ibra Azhari dihadirkan saat rilis narkoba di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (23/12). [ Suara.com/Oke Atmaja]

Dipesan berikutnya, Ayu Azhari berharap dengan apa yang terjadi dengan adiknya bisa membuat dia sadar. Tidak hanya itu dengan hukuman yang diberikan kepada Ibra Azhari bisa membuatnya sadar dan sembuh dari ketergantungan narkoba.

"Ketiga saya sangat mendukung pihak BNN polda metro jaya utk menuntaskan kasus ini sampai ke akar nya agar bangsa ini bebas dari ancaman bencana narkoba... biarlah ibra bertanggung jawab sebagai warga negara utk menyelesai kan proses hukum yg sesuai dgn aturan yg ada, berharap ada hikmah yg membuat adik saya tersayang ini sembuh dari ketergantungan , keterlibatan nya dgn lingkungan yg berbahaya utk diri dan masa depan nya. Yg sdh seperti dalam lingkaran setan yg terus menerus terjerat kasus ini," sambungnya.

Baca Juga:
Digerebek Polisi, Ibra Azhari Sempat Lakukan Perlawanan

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kompol Yusri Yunus menjelaskan bahwa tertangkapnya Ibra Azhari (IB) berdasarkan laporan dari masyarakat dan pengembangan penyelidikan pihak kepolisian. Ibra ditangkap di kediamannya di kawasan Pejaten, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Minggu, 22 Desember 2019, pukul 01.40 WIB. (Ismail)

Load More