Linda Rahmadanti | MataMata.com
Mantan istri Sule, LIna (YouTube/Putri Delina)

Matamata.com - Santer dituduh lakukan KDRT, Teddy mengungkapkan riwayat penyakit almarhumah istrinya, Lina Jubaedah sebelum meninggal dunia. 

"Dari diagnosa dokter itu penyakitnya lambung, itu sudah beberapa kali masuk IGD di Rumah Sakit Al Islam, Bandung. Jadi story-nya semua ada," ujar Teddy kepada Suara.com ditemui di kediamannya di kawasan Bandung, Jawa Barat, Rabu (8/1/2020).

Baca Juga:
Beri Bantahan, Teddy Suami Lina: Kalau KDRT Tidak Mungkin Saya Punya Anak

Namun, dia mengatakan almarhumah memang tidak pernah mengeluh mengenai penyakitnya tersebut.

"Bunda Lina kan nggak pernah ngeluh atau apa saking hebatnya, orangnya jarang ngeluh," sambungnya.

Teddy Suami Lina Jubaedah. [Herwanto/Suara.com]

Hanya saja sebelum wafat, Lina Jubaedah sempat mengeluh sesak nafas. Disitu, dokter menyatakan apabila penyakit lambung almarhumah sudah parah.

Baca Juga:
Terkait Tudingan KDRT Terhadap Lina, Teddy Bilang Begini

"Saya kagetnya pas bilang nggak enak badan, langsung ke rumah sakit, sesek nafas, kirain ada asma. Pas di sana kata dokter lambungnya sudah parah. jadi asamnya naik ke atas, lambungnya kata dokter sudah engap," tutur Teddy.

"Dan selama itu nggak pernah ngeluh, cuma pas lagi nggak tahan baru ke sana. Itu ada history-nya," imbuhnya lagi.

Kenangan momen kulineran Lina bersama anak-anak d saat Hari Ibu. (YouTube/Putri Delina)

Dia bahkan menyarankan buat mengecek kebenaran omongannya itu ke Rumah Sakit Al Islam. Data riwayat penyakit Lina Jubaedah di sana cukup lengkap.

Baca Juga:
Dibawa ke Jalur Hukum, 4 Kejanggalan Kematian Lina eks Sule

"Kalau mau konfirmasi lagi itu langsung ke rumah sakit Al Islam cari kebenarannya. Di sana ada data semuanya," ucapnya.

Seperti diketahui, dugaan KDRT sendiri muncul setelah ditemukan luka lebam di jenazah Lina Jubaedah. Gara-gara itu, anak sulung Lina Jubaedah dan Sule, Rizky Febian pun lapor polisi.

Lina Jubaedah, ibu kandung Rizky Febian dan mantan istri Sule sendiri meninggal dunia pada Sabtu (4/1/2020) pagi. (Herwanto)

Load More