Matamata.com - Catherine Wilson kembali disinggung awak media tentang mangkir dari panggilan Jaksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk bersaksi dalam sidang kasus suap dengan terdakwa Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan di PN Tipikor, Jakarta, Senin (9/3/2020).
Keket , sapaan akrabnya tampak malas menanggapi kasus itu.
"Duh..sudahlah..udah lama," kata Catherine Wilson ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (11/3/2020).
Keket kemudian ditanyai awak media soal Wawan. Sambil menunjuk-nunjuk sisi kiri kepalanya, dia mengaku lupa.
"Yang mana.. duh nggak inget yang mana.." ujar Catherine Wilson berpura-pura lupa.
Awak media lantas menjelaskan pada Keket soal sidang Wawan yang digelar di PN Tipikor pada Senin lalu. Kali ini dia menanggapi dengan menyebut urusannya dengan Wawan sudah selesai.
"Haduh sudahlah kan dulu sudah pernah, udah beres itu urusannya," katanya.
"Kayaknya nggak (dipanggil ke sidang). Yang saya sih udah beres ya. Aku sih nggak dipanggil lagi. Sudah clear," ujarnya lagi.
Selain Catherine Wilson, Jaksa KPK juga memanggil 8 saksi lainnya pada sidang kemarin. Mereka antara lain Aima Mawaddah, Irwansyah, Rebecca Soejatie, Ama Liko Nicolaus, Jennifer Dunn, Catherine Wilson, Reny Yuliana, Laura Indriani, dan Yessica Devis.
Namun dari 9 artis tersebut, hanya Ama Liko, Laura, dan Aima yang hadir. Jennifer Dunn tak hadir karena beralasan sakit. Sementara yang lain tak ada kabar.
Sembilan artis itu diminta untuk memberikan keterangan sebagai saksi terkait kasus korupsi pengadaan Alat Kedokteran Rumah Sakit Provinsi Banten pada Dinas Kesehatan Provinsi Banten APBD dan APBD-P Tahun Anggaran 2012.
Pemanggilan mereka diduga berkaitan dengan pemberian sejumlah mobil oleh Wawan.
Berita Terkait
-
Kementerian Haji Libatkan Kejagung Kawal Penyelenggaraan Ibadah Bebas Korupsi
-
KPK Tunggu Jaksa Pulang dari Sumut untuk Putuskan Pemanggilan Bobby Nasution
-
Diduga Milik Riza Chalid, Kejagung Sita Uang Asing dan Mobil Mewah
-
Tom Lembong Gugat Tiga Hakim ke MA, Desak Evaluasi Penegakan Hukum
-
Mangkir Tanpa Alasan, KPK Pertimbangkan Jemput Paksa Manajer Kredit BPR Benta Tesa
Terpopuler
-
Adly Fairuz Dilaporkan Pidana ke Polres Jaktim dan Besok Hadapi Sidang Perdata di PN Jaksel
-
Menlu RI: Evakuasi WNI di Iran Belum Diputuskan, Situasi Terus Dipantau
-
Sebut Pilkada Langsung Berbiaya Mahal, Yusril Usul Kepala Daerah Dipilih DPRD?
-
John Herdman Dorong Rizky Ridho Segera 'Naik Level' ke Luar Negeri
-
Menhaj Tegaskan Petugas Haji Dilarang 'Layani Atasan', Fokus Mutlak pada Jemaah
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season