Matamata.com - Melly Goeslaw telah menyiapkan lagu untuk dinyanyikan 'kembaran' Raffi Ahmad, Dimas Ahmad. Hal itu diungkap Melly Goeslaw saat bertemu lelaki yang disebut mirip Raffi Ahmad itu di acara tujuh bulanan Zaskia Sungkar.
Semua bermula saat Dimas Ahmad bertanya kepada Melly Goeslaw yang tampak buru-buru meninggalkan lokasi acara.
"Mau kemana?" tanya Dimas Ahmad di akun YouTube Rans Entertainment yang diunggah belum lama ini.
"Ke Pop Academy," jawab Melly Goeslaw.
"Hati-hati di jalan Teh," timpal Dimas Ahmad.
Barulah kemudian Melly Goeslaw menyinggung soal proses rekaman. Dia bilang akan menunggu Dimas Ahmad untuk take vocal pada Jumat (22/1/2021).
"Ditunggu tanggal 22, take vocal lagu baru. Udah dihafalin belum?" ujar Melly Goeslaw.
"Hafal," tutur Dimas Ahmad.
Lalu pelantun Ada Apa Dengan Cinta ini pun mengancam akan memberikan lagu tersebut ke orang lain apabila suara Dimas Ahmad tidak bagus.
"Kalau masih jelek, lagunya gue kasih orang," ucap Melly Goeslaw.
Menanggapi itu, Dimas Ahmad memastikan apakah lagunya sama seperti demo yang diberikan Melly Goeslaw atau tidak.
"Masih sama nadanya?" kata Dimas Ahmad.
"Masih," sambung Melly Goeslaw.
"Aduh bingung Teh. Siap Teh makasih," tutur Dimas Ahmad menyanggupi.
Wah kira-kira apakah Dimas Ahmad bakalan debut sebagai penyanyi? (Sumarni)
Berita Terkait
-
Gibran Rakabuming Apresiasi Konser Amal dan Film Timur untuk Korban Bencana Sumatera
-
Peduli Bencana Alam di Sumatera, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Kirim Bantuan Rp15 Miliar
-
Raffi Ahmad Tegaskan Storytelling Jadi Kunci Eratkan Hubungan Orang Tua dan Anak
-
Beri Hadiah Ratusan Juta, Raffi Ahmad dan Nagita Gandeng Legenda Sepak Bola Italia di 'Padel Wars'
-
Raffi Ahmad dan Thariq Halilintar Juara Umum Padel 'TOSI 2025': Berkat Doa Istri
Terpopuler
-
Menlu Iran Ingatkan Trump: Fasilitas Bisa Hancur, Tapi Teknologi Tak Bisa Dibom
-
KPK Sebut Ketua PBNU Aizzudin Diduga Jadi Perantara Suap Kuota Haji: Hubungkan Biro Travel ke Kemenag.
-
Menteri ATR/BPN Libatkan Mahasiswa KKN untuk Kejar Target 6 Juta Sertifikat Tanah
-
KPK Desak Pembenahan Menyeluruh di Ditjen Pajak Usai Kasus Suap KPP Madya Jakut
-
Adly Fairuz Dilaporkan Pidana ke Polres Jaktim dan Besok Hadapi Sidang Perdata di PN Jaksel
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season