Ade Wismoyo | MataMata.com
Profil dan Sumber Kekayaan Narawastu Indrapradna (instagram/@auroramanda95)

Matamata.com - Rachel Amanda resmi dipersunting Narawastu Indrapradna pada Sabtu (12/11/2022). Perhatian publik pun tertuju pada segala hal tentang suami Rachel ini.

Hubungan Rachel Amanda dan Narawastu Indrapradna sangat tertutup dari media. Namun diketahui bahwa mereka telah resmi bertunangan pada Mei 2022.

Pernikahan mereka juga digelar secara tertutup dan sederhana. Publik baru tahu setelah bintang film Mencuri Raden Saleh itu membagikan potretnya memakai kebaya berwarna putih untuk akad nikah.

Baca Juga:
Adam Suseno Dibela Inul Daratista! Ini 9 Suami Artis yang Pernah Dituding Numpang Hidup Istri

Berbeda dari sang istri, Narawastu Indrapradna bukan berasal dari kalangan selebriti. Pria yang akrab dipanggil Nara ini merupakan seorang pengusaha muda.

Bagi kamu yang penasaran dengan suami Rachel Amanda ini, berikut profil dan sumber kekayaan Narawastu Indrapradna.

1. Profil Narawastu Indrapradna

Baca Juga:
Dian Sastrowardoyo Manglingi di Pemotretan Terbaru, Plek Ketiplek Song Hye Kyo

Profil dan Sumber Kekayaan Narawastu Indrapradna (instagram/@auroramanda95)

Tak banyak informasi yang bisa ditemukan dari pria bernama lengkap Narawastu Indrapradna Indodiputranto ini. Diketahui bahwa dia lahir pada 7 April, tapi tahunnya tidak terungkap.

Suami Rachel Amanda tersebut merupakan seorang pengusaha yang aktif di Instagram dengan akun @narawastu. Namun akun tersebut dikunci untuk melindungi privasinya.

2. Pendidikan Narawastu Indrapradna

Baca Juga:
Duet Bareng Mayang, Nicky Tirta Kaget Punya Haters: Rasanya Begini Ternyata

Profil dan Sumber Kekayaan Narawastu Indrapradna (instagram/@auroramanda95)

Narawastu Indrapradna tercatat lulusan dari jurusan Sekolah Bisnis dan Manajemen dari Institut Teknologi Bandung (ITB) pada 2011. Nara kemudian melanjutkan studinya di Hult International Business School dan lulus pada 2013.

Sejak kuliah, Narawastu Indrapradna merupakan mahasiswa yang aktif bersosialisasi. Dia tergabung dengan berbagai komunitas dan banyak mengikuti kegiatan hingga pelatihan bersertifikat.

3. Profesi Narawastu Indrapradna

Baca Juga:
K-Popers Garis Keras! 6 Potret Ayu Ting Ting dan Bilqis Nonton Konser K-Pop, Terkini Stray Kids

Profil dan Sumber Kekayaan Narawastu Indrapradna (instagram/@auroramanda95)

Setelah lulus, Narawastu Indrapradna merintis karier sebagai pengusaha dengan latar pendidikannya yang cukup mengesankan. Dia mendirikan beberapa perusahaan, seperti Dokter Digital dan DOKI Digital Agency.

Melansir laman LinkedIn pribadinya, Narawastu Indrapradna menjadi co-founder di DOKI Digital Agency sejak tahun 2017. Perusahaan digital tersebut menawarkan jasa bantuan pada klien untuk mencapai tujuan bisnis mereka.

4. Sumber Kekayaan Narawastu Indrapradna

Profil dan Sumber Kekayaan Narawastu Indrapradna (instagram/@auroramanda95)

Sumber kekayaan Narawastu Indrapradna berasal dari usaha yang digelutinya. Selain ikut mendirikan beberapa perusahaan yang bergerak di bidang digital, Nara juga menjabat sebagai Corporate Strategy dan Marketing Communication di Deka Marketing Research sejak Februari 2020.

Pengalaman kerja Narawastu Indrapradna juga sangat mengesankan. Dia menjadi co-founder dari sejumlah perusahaan seperti Dokter Digital, Tsurro dan Magerlo Delivery. Dari situlah sumber kekayaan suami Rachel Amanda ini berasal.

Kontributor: Chusnul Chotimah
Load More