Ade Wismoyo | MataMata.com
Uya Kuya. (Instagram/king_uyakuya)

Matamata.com - Uya Kuya diam-diam ikut terjun ke dunia politik. Jelang pemilu 2024, Uya resmi menjadi kader Partai Amanat Nasional (PAN).

Hal itu diketahui di acara pengukuhan kader baru PAN di antor DPP PAN, Jakarta Selatan, Selasa (6/12/2022). Selain Uya Kuya, PAN juga menggaet kader yang baru mulai dari purnawirawan TNI, tokoh masyarkaat, dan dari kalangan artis.

"Jadi ini rapat harian partai yang biasanya tiap minggu, tapi hari ini jatuh pada Selasa malam Rabu cuma ada yang istimewa karena banyak sekali yang bergabung sama PAN. Ada jenderal-jenderal tentara, ada aktivis, artis. Nanti kita lihat di dalam banyak sekali yang mau gabung," kata Ketua Umum DPP PAN, Zulkifli Hasan di sela-sela acara.

Baca Juga:
'Cuma Demi 500 Ribu?', Ratu Rizky Nabila Labrak Mantan Suami yang Datang ke Podcast Uya Kuya

Uya Kuya dan Astrid Khairunisha. (MataMata.com/Adiyoga Priyambodo)

Menurut Zulkifli Hasan, partainya terbuka untuk siapapun yang punya misi membangun bangsa Indonesia, termasuk dari kalangan artis seperti Uya Kuya.

"Tuh logonya matahari, dan sekarang orang sudah tahu, matahari itu filosofinya tidak pernah membeda-bedakan makhluk Tuhan lainnya, siapa aja dapat cahaya, dapat kehidupan kan. Eggak pilih-pilih," imbuh Zulkifli.

"Nah itu lah PAN, filosofinya PAN ini siapa saja yang ingin bergabung, sama peluangnya, kesempatannya tidak membeda-bedakan yang penting tujuan kita sama," katanya menyambung.

Baca Juga:
Tak Terima Dituding Tukang Fitnah, Denise Chariesta Tantang Uya Kuya Bongkar Omongan RD di Depan Wartawan

Adapun nama lengkap kader baru yang bergabung dengan PAN diantaranya; 

1. Mayjen TNI (Purn) Tatang Zaenudin
2. Brigjen TNI (Purn) Yusep Sudrajat,SIP.,MSi.
3. Brigjen TNI (Purn) Rahmat Triono,SE.
4. Brigjen TNI (Purn) H. Abdul Rahman Made,S.I.P.,M.Si.
5. Brigjen TNI (Purn) Rosidin, M.Si (Han), M.Sc.
6. Brigjen TNI (Purn) Dr. H. Yusuf. S.Sos., MM.
7. Brigjen TNI (Purn) Catur Sulasdiarso M.Si (Han)
8. Brigjen TNI (Purn) Agustinus, S.IP., M. Si.
9. Kolonel Cba (Purn) Heri Hermantino
10. Kolonel Arh (Purn) Syarif Hidayatulloh, SE, MM.
11. Kolonel czi (Purn) Dr. Ir. Edy Saptono, MM
12. Kolonel Ckm (Purn) Joni Suhenda, AMK., SPd., MAP.
13. Letkol (Purn) Oman Rukmana
14. Peltu (Purn) Duladi

(Bagaskara Isdiansyah)

Baca Juga:
Uya Kuya Pernah Jadi 'Dalang' Gimmick Percintaan Artis Terkenal dan Kaya di Indonesia: Syahrini?

Load More