Yulia Rosdiana Putri | MataMata.com
Nadiem Makarim (Instagram/nadiemmakarim)

Matamata.com - Hari kemenangan bagi masyarakat Indonesia, Hari Kemerdekaan RI yang ke-78 akhirnya kembali datang di tahun 2023. Hadir pada hari Kamis (17/8/2023), momen yang berharga ini tentu saja langsung menuai banyak perhatian dari publik.

Bukan hanya Presiden Jokowi dan Iriana Jokowi selaku ibu negara, pusat perhatian juga diarahkan untuk para menteri yang menemani mereka. Salah satu di antaranya adalah Menteri Pendidikan dan Kebudayaan sekaligus Menteri Riset dan Teknologi.

Meski tidak menunjukkan tingkah yang aneh ataupun usil, penampilan dari suami Franka Makarim ini tidak bisa dilewatkan begitu saja. Bahkan pakaian adat yang dipilihnya untuk dikenakan saat hari kemerdekaan ini menjadi omongan publik.

Baca Juga:
Salah Sasaran? Putri Ariani Dianggap Dapat Beasiswa Jalur Viral dari Nadiem Makarim

Dilansir dari unggahannya yang spesial di Instagram pada hari yang sama, Nadiem Makarim memperlihatkan dengan jelas penampilan yang dipilihnya. Iya memakai celana kain hitam yang dipadukan dengan kain yang melilit di bagian pinggang ke bawah.

Penampilannya semakin menarik dengan dipadukan bersama kemeja putih dan sebuah jas bernuansa hitam. Namun sembari memamerkan senyuman manisnya, publik justru dibuat salah fokus dengan penutup kepala yang dipakai oleh sang menteri.

Baca Juga:
Seleksi Masuk The Julliard School Super Ketat, Nadiem Makarim Siapkan 'Senjata' Bantu Putri Ariani Lolos

"Ada yang tahu pakaian daerah mana yang saya gunakan?" tanya Nadiem Makarim yang tentu saja menuai banyak komentar dari netizen.

Banyak yang langsung mengkaitkan pakaian adat yang dipakainya untuk HUT RI ke-78 ini adalah berasal dari Jawa Timur. Bahkan ada yang menduga jika ternyata ia memakai pakaian adat yang berasal dari kampung halaman sang Ibunda.

"Penutup kepalanya model Jawa Timur? Dari kampung ibunya mas Menteri di Pasuruan ya?" tebak netizen.

Baca Juga:
Ditanya Maudy Ayunda, Nadiem Makarim sampai Menghela Napas Panjang

Nadiem Makarim (Suara.com/Ummi Saleh)

"Pakaian adat khas daerah Pasuruan, Jawa Timur, mas menteri. Yuk sob kita lestarikan budaya bangsa dengan bangga mengenakan pakaian daerah," tambah yang lain.

"Pasuruan Jatim, dengan ikat kepala khas Jatim," ujar netizen lainnya.

"Wih jawa timur-an nih mas menteri," puji seseorang.

Load More