Matamata.com - Kaesang Pangarep mengungkapkan rasa kecewanya terhadap maskapai penerbangan Batik Air. Meski demikian, kekecewaan putra bungsu Presiden Jokowi itu diungkapkan dengan cara yang cukup unik.
Lewat cuitannya di Twitter, Kaesang mengatakan bahwa ia terbang ke Surabaya memakai Batik Air. Uniknya, koper kepunyaan Kaesang malah dikirim ke Bandara Kualanamu, Medan, Sumatera Utara.
Baca Juga:
7 Sumber Kekayaan Kaesang Pangarep, Bisnis Kuliner hingga Pemilik Klub Bola
"Horeeee naik Batik Air ke Surabaya tapi koperku selamat sampe bandara Kualanamu. Terima kasih Batik Air," tulis Kaesang, Minggu (13/11/2022).
"Mungkin emang aku sama koperku udah gak sejalan," imbuhnya.
Sindiran demi sindiran pun dituliskan Kaesang Pangarep. Ia sempat mengatakan bahwa Batik Air tahu kalau koper miliknya butuh healing.
"Koperku bukan hilang. Batik Air tahu kalau koperku butuh healing, makanya dikirim ke Medan," ujar Kaesang dalam sebuah percakapan via WhatsApp.
Masih lewat cuitannya, Kaesang juga menuliskan percakapannya dengan sang kakak ipar yang merupakan Wali Kota Medan, Bobby Nasution.
Baca Juga:
Resepsi Kaesang dan Erina Gudono Bakal Digelar 2 Kali, Jadi Pernikahan Paling Akbar Tahun Ini?
"Mas Bobby: Kopermu ilang?
Mas Kaesang: Gak ilang, cuma mampir ke Kualanamu
Mas Bobby: Gapapa, itu cobaan nikah"
Baca Juga:
Kaesang Bongkar Pesona Erina Gudono yang Bikin Klepek-klepek, Langsung Direstui Ortu Naik Pelaminan
Pada tanggal 14 November pukul 1.52 dini hari, Kaesang menuliskan tentang 'sisi positif' di balik insiden koper nyasar.
"Belom terima sampe sekarang. Positifnya ya gak perlu mandi malem. Positifnya lagi, koper saya bisa jalan-jalan gratis. Terima kasih Batik Air," tulisnya.
Sampai pada akhirnya, pukul 6.50 pagi, Kaesang mengabarkan bahwa kopernya kini telah tiba dengan selamat di hadapannya.
"Koper selamat. Terima kasih Batik Air," tulis Kaesang, Senin (14/11/2022).
Sederet netizen pun ikut menuliskan cuitan berupa sindiran untuk Batik Air. Kaesang pun sampai ikut me-retweet beberapa cuitan netizen tersebut.
"Definisi keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia," tulis netizen.
"Nah gini dong pelayanan buruknya tidak pandang bulu," timpal netizen yang lain.
"Kemarin Ari Lasso, sekarang Kaesang. Bukti bahwa Batik Air adalah perusahaan yang objektif dalam membuat kesalahan alias gak pilih-pilih. Kabeh di trabas loss," imbuh netizen lainnya.
"Tapi bagus loh batik air ini, beneran ga pandang bulu, dari rakyat biasa sampe artis sampe anak presiden semua diservis dengan sembarangan, secara merata," ujar netizen yang lain.
Video yang Mungkin Anda Sukai
Berita Terkait
-
Dukung Pariwisata, Kaesang Pangarep Rekomendasikan Hanok Herison Pegiai, Jadi Calon Bupati Paniai
-
Berharap Jokowi Jadi Saksi Nikah, Thariq Halilintar Beberkan Bulan Pernikahannya
-
Kaesang Pangarep Disebut Akan Maju Pilgub DKI, Kok Felicia Tissue yang Banjir Ucapan Selamat?
-
Erina Gudono dan Kaesang Pangarep Rahasiakan Jenis Kelamin Calon Anaknya, Ini Sebabnya
-
Erina Gudono Hamil Calon Anak Pertama, Kaesang Beri Umrah Gratis Bagi Pemenang, Ini Syaratnya
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Profesinya Gak Kaleng-kaleng! Ini Profil Andryan Gama Suami Nessie Judge
-
Ahli Masak Senior yang Ditantang Sisca Kohl, Ini Rekam Jejak Karier Sisca Soewitomo
-
7 Potret Lawas Titiek Soeharto, Akankah Rujuk dengan Prabowo dan Jadi Ibu Negara?
-
Film Viral karena Ungkap Dugaan Kecurangan Pemilu 2024, Ini 7 Fakta Dirty Vote
-
Berpotensi Langgar Undang-undang Pemilu, 3 Fakta Konser Ahmad Dhani Dibubarkan Bawaslu