Matamata.com - Sosok Zazie Beetz juga mencuri perhatian di film Joker, selain Joaquin Phoenix. Meski sering tampil natural, kecantikan wanita berusia 28 tahun itu selalu terpancar.
Ia sering tampil dengan rambut ikal alaminya dan kulit yang bersih tanpa noda. Namun, rupanya baru-baru ini ia mengaku tidak mencukur bulu ketiak dan jarang mandi.
"Saya benar-benar berpikir orang Amerika terlalu banyak mandi. Saya suka mandi ala kucing - saya hanya mencuci wajah, ketiak, dan organ intim," ujarnya dalam sebuah wawancara dengan Into The Gloss.
Meski demikian, aktris kelahiran Berlin ini juga memiliki rutinitas perawatan kulit wajib, termasuk pemakaian pelembap masker racikan sendiri.
"Kadang-kadang saya menggunakan lulur Sabon, tetapi kebanyakan saya membuat masker sendiri dari gula merah dan minyak, atau gula merah dan madu. Itu cepat dan mudah," papar Zazie Beetz.
Hal yang menambah unik adalah ia tidak pernah menggunakan parfum. Menurut Zazie Beetz, dia sudah merasa wangi karena penggunaan produk kecantikannya.
"Saya tidak menggunakan parfum apapun. Harganya sangat mahal. Tapi saya agak memiliki aroma. Itu hanya dari produk yang saya gunakan, dan bukan dari parfum," kata wanita yang juga seorang aktivis itu. [Yasinta Rahmawati]
Berita Terkait
-
Sinopsis Beau Is Afraid, Film Baru Sutradara Hereditary dan Midsommar
-
Selamat! Joaquin Phoenix dan Rooney Mara Dikaruniai Anak Pertama
-
Demi Jadi Joker, Andre Taulany Sambangi Amerika Serikat
-
Jadi Aktor Terbaik Oscar 2020, Begini Pidato Mengesankan Joaquin Phoenix
-
Joaquin Phoenix Sabet Aktor Terbaik, Kepoin Yuk Pemenang Piala Oscar 2020
Terpopuler
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
-
Kemenhaj: Petugas Haji Wajib Berseragam dan Tidak Pakai Ihram saat Puncak Armuzna
-
Kumpulkan 1.200 Rektor, Presiden Prabowo Tekankan Pendidikan Tanpa Bebani Mahasiswa
Terkini
-
Inspiratif! Magdolin Boukhary Tekankan Transformasi Budaya dan Kepemimpinan Nilai di MEYS 2025
-
Suara Segar dari MEYS 2025: Manal Boujnir Dorong Pemuda Muslim Peduli Lingkungan
-
MEYS 2025: Nida Saithi Bicara Kepemimpinan Etis dan Literasi Hukum untuk Generasi Muda
-
Joneri Alimin Jadi Sorotan di MEYS 2025, Bicara Diplomasi Ekonomi dan Peran Pemuda Muslim
-
MEYS 2025: Pemuda Dunia Jalani Kompetisi di Makkah, Ini Daftar Pemenangnya!