Matamata.com - Pangeran Harry dan Meghan Markle tengah menjadi sorotan dunia. Pasalnya, keduanya tiba-tiba saja memutuskan untuk mundur sebagai anggota keluarga kerajaan Inggris.
Hal ini terlihat jelas dalam akun Instagram keduanya, @sussexroyal pada Kamis (9/1).
Tak sampai di situ, netizen juga dikejutkan dengan pemindahan patung lilin Pangeran Harry dan Meghan Markle di Madame Tussaud Inggris.
"Madame Tussauds Inggris langsung memindahkan patung lilin Pangeran Harry dan Meghan Markle dari jajaran koleksi patung lilin royal family, hanya dalam waktu 1 jam setelah pengumuman yang dikeluarkan Sussex Royal," ujar admin gosip @lamiscorner.
Sebelumnya, patung lilin adik Pangeran William itu sendiri telah dipajang sejak Mei 2018, tepatnya sebelum hari pernikahannya dengan Meghan Markle.
Meskipun belum ada dua tahun, aksi penyingkiran patung lilin pasangan tersohor di Inggris tersebut membuat netizen ikut bersedih hati.
"Meghan sama Harry cuma pengin menjalankan peran jadi suami istri pada umumnya. Mereka sepertinya sudah muak dengan segala aturan," komentar akun @mita_dewanti.
"Wow, gercep amat ya pihak museumnya," terang netizen @silvynioktavia.
"Kenapa sih mereka mau keluar dari kerajaan, kok gue sedih ya," jelas akun @andrian.ryan44.
"Queen udah kecewa banget ini," kata netizen @rezalfanti.
Berita Terkait
-
Meghan Markle Dihantam Gugatan Rp160 Miliar dari Penonton Netflix Gara-Gara Garam Mandi
-
Merasa Nyaman di AS, Pangeran Harry Pertimbangkan Ganti Kewarganegaraan
-
Raja Charles Didiagnosis Mengidap Kanker, Pangeran Harry Tiba di London Tanpa Meghan Markle
-
Pangeran Harry Menang Gugatan Rp2,7 Miliar, Sebut Kemenangan Penting
-
Makin Panas, Pangeran William dan Kate Middleton Sudah 7 Bulan Tidak Bicara dengan Pangeran Harry
Terpopuler
-
Piala Asia 2026: Timnas Futsal Indonesia Gelar Dua Uji Coba Tertutup Lawan Tajikistan dan Jepang
-
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing Masih Sebatas Wacana
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
Terkini
-
Inspiratif! Magdolin Boukhary Tekankan Transformasi Budaya dan Kepemimpinan Nilai di MEYS 2025
-
Suara Segar dari MEYS 2025: Manal Boujnir Dorong Pemuda Muslim Peduli Lingkungan
-
MEYS 2025: Nida Saithi Bicara Kepemimpinan Etis dan Literasi Hukum untuk Generasi Muda
-
Joneri Alimin Jadi Sorotan di MEYS 2025, Bicara Diplomasi Ekonomi dan Peran Pemuda Muslim
-
MEYS 2025: Pemuda Dunia Jalani Kompetisi di Makkah, Ini Daftar Pemenangnya!