Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Ellen DeGeneres (Shutterstock)

Matamata.com - Kabar mengejutkan datang dari artis sekaligus presenter kondang Amerika Serikat, Ellen DeGeneres.  Disampaikan langsung dalam unggahan terbaru di Instagram, Ellen DeGeneres positif virus corona atau COVID-19.

"Halo semuanya, saya ingin memberi tahu Anda semua bahwa saya dinyatakan positif COVID-19," kata Ellen DeGeneres pada Kamis (10/12/2020).

Ellen mengaku sudah memberitahu semua orang yang melakukan kontak fisik maupun bertemu dengan dirinya untuk menjalani pemeriksaan.

Baca Juga:
Konfirmasi Positif COVID-19, Neetu Kapoor Blak-blakan Kondisi Terkini

"Siapapun yang telah melakukan kontak dekat dengan saya telah diberitahu, dan saya mengikuti semua pedoman CDC yang tepat," sambungnya.

Ellen DeGeneres positif COVID-19 (Instagram/@theellenshow)

Selanjutnya, host The Ellen DeGeneres Show ini mengabarkan kalau dia dalam keadaan baik sekarang. "Untungnya, saya merasa baik-baik saja sekarang," ujar Ellen DeGeneres.

Sayangnya apakah menjalani karantina mandiri atau berada di rumah sakit tidak dijelaskan lebih lanjut oleh Ellen. Perempuan 62 tahun ini hanya berjanji akan kembali dalam waktu dekat. "Sampai jumpa lagi setelah liburan. Harap tetap sehat dan aman, Love, Ellen," tuturnya.

Baca Juga:
Regis Philbin Meninggal Dunia, Donald Trump Hingga Ellen DeGeneres Berduka

Ellen DeGeneres. (Instagram/@theellenshow)

Unggahan Ellen DeGeneres ini langsung banjir komentar netizen. Mereka ramai-ramai mendoakan kesembuhan sang artis.

"Get well soon Aunty Ellen," ujar @therealsophiagrace di kolom komentar.

"Get well soon Mama E!," tambah @thekalenallen.

"We love you!! Get well," imbuh @allisonholker. Cepat sembuh Ellen DeGeneres. [Sumarni]

Load More