Matamata.com - Istri Joe Jonas, Sophie Turner tengah protes lewat Instagram story miliknya. Aktris Game of Thrones ini ngamuk karena wajah anak jadi sasaran paparazi.
Momen yang satu ini ia lakukan setelah fotonya keluar bersama putri 10 bulannya, Willa. "Saya baru saja bangun. Saya kira kemarin beberapa paparazi berhasil mendapatkan foto putri saya." ungkapnya.
Sophie Turner sendiri menjadi satu di antara artis Hollywood yang tak mengunggah wajah sang putri. Hal ini karena ia sangat menghindari paparazi.
"Saya cuma ingin mengatakan bahwa alasan saya tak posting foto putri saya yakni memastikan agar tak ingin foto itu ada di luar sana," ungkapnya lagi.
Sophie Turner pun mengatakan ia kesal bahwa wajah anak jadi sasaran paparazi. Ia mengatakan dengan tegas soal hal ini.
"Dia adalah putri saya. Dia tak meminta kehidupan ini, untuk difoto. Menakutkan sekali bahwa orang-orang mengambil foto bayi tanpa izin. Saya muak, jijik dan dengan hormat meminta semua orang untuk berhenti mengikuti kami dan berhenti mencoba memotret putri kami, dan mencetak foto itu." tambahnya.
Seperti yang diketahui, putri Joe Jonas dan Sophie Turner lahir pada bulan Juli 2020 lalu. Keduanya amat menjaga privasi terlebih soal wajah anaknya. Wah, Sophie Turner ngamuk banget nih!
Berita Terkait
-
Profil Sophie Turner, Dikabarkan Bakal Cerai dari Joe Jonas
-
5 Artis Pernah Dekat dengan Gigi Hadid, Semuanya Ganteng dan Terkenal
-
Joe Jonas Bangga Pakai Botox, Berharap Jadi Tren: Itu Tidak Berlebihan
-
Tidak Selalu Cinlok, 4 Pasangan Hollywood Awalnya Kenalan Secara Online!
-
Congratz, Sophie Turner Melahirkan Anak Pertama
Terpopuler
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
-
Kemenhaj: Petugas Haji Wajib Berseragam dan Tidak Pakai Ihram saat Puncak Armuzna
Terkini
-
Inspiratif! Magdolin Boukhary Tekankan Transformasi Budaya dan Kepemimpinan Nilai di MEYS 2025
-
Suara Segar dari MEYS 2025: Manal Boujnir Dorong Pemuda Muslim Peduli Lingkungan
-
MEYS 2025: Nida Saithi Bicara Kepemimpinan Etis dan Literasi Hukum untuk Generasi Muda
-
Joneri Alimin Jadi Sorotan di MEYS 2025, Bicara Diplomasi Ekonomi dan Peran Pemuda Muslim
-
MEYS 2025: Pemuda Dunia Jalani Kompetisi di Makkah, Ini Daftar Pemenangnya!