Matamata.com - Savage X Fenty, merek pakaian dalam milik Rihanna kembali menjadi topik bahasan cukup hangat di media sosial.
Gara-garanya adalah salah satu koleksi legging terbaru dari merek ini yang menawarkan visual berbeda.
Melansir Page Six Style, item bernama "soft mesh open-back crotchless legging" itu sengaja dirancang memiliki simpul tali di bagian belakang sehingga memperlihatkan area bokong.
"Soft mesh open-back crotchless legging kami menampilkan kain mesh lembut tipis yang memberikan kenyamanan pas dan punggung bertali terbuka untuk kejutan yang menyenangkan," begitu bunyi deskripsi produk tersebut.
Koleksi legging Savage X Fenty ini menarik atensi warganet di media sosial. Mereka ramai memberikan beragam tanggapan atas desain legging yang bisa dibilang tak biasa ini.
Banyak warganet yang mempertanyakan desain legging tersebut. Tapi di sisi lain, sejumlah netizen memberikan komentar berbeda dan meminta publik menerima desain legging ini sebagai bagian dari fesyen.
"Aku suka Rihanna, tapi Fenty legging gym ini adalah sampah. Satu dua deadlift atau jongkok dan orang-orang akan melihat apa yang kamu makan untuk makan siang," kata netizen di Twitter sinis.
"Ya Tuhan apa ini? Aku tidak paham dengan desainnya. Ini tidak mungkin," ujar lainnya.
"Ini ventilasi. Ini yang disebut fesyen. Coba cari tahu," bela yang lain.
"Bisakah kita menormalkan belahan bokong? Belahan bokong itu seksi, luar biasa. Mari kita normalkan itu," pungkas yang lain.
Sementara itu, soft mesh open-back crotchless legging tersedia dalam berbagai ukuran mulai dari XS hingga 3X dan dijual dengan harga USD 49,95 atau sekitar Rp712 ribu.
Namun, member VIP Savage X Fenty bisa mendapatkan legging ini dengan harga yang lebih murah, yakni sekitar USD 20 atau hampir setara dengan Rp284. (Nur Khotimah)
Berita Terkait
-
Lirik Lagu Lift Me Up - Rihanna, Ost Black Panther
-
Girls Night Out, Rihanna Tertangkap Bantu Staf Restoran Bersih-Bersih Setelah Makan di Sana
-
Profil Rihanna, Penyanyi yang Baru Umumkan Hamil Anak Pertama dari Pacarnya
-
Rihanna Akhirnya Ungkap sedang Hamil Anak Pertama, Cantik Pamer Baby Bump!
-
Viral Aksi Rihanna Remaja Bikin Salfok: Neng Riri Bisa Fals Juga
Terpopuler
-
Piala Asia 2026: Timnas Futsal Indonesia Gelar Dua Uji Coba Tertutup Lawan Tajikistan dan Jepang
-
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing Masih Sebatas Wacana
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
Terkini
-
Inspiratif! Magdolin Boukhary Tekankan Transformasi Budaya dan Kepemimpinan Nilai di MEYS 2025
-
Suara Segar dari MEYS 2025: Manal Boujnir Dorong Pemuda Muslim Peduli Lingkungan
-
MEYS 2025: Nida Saithi Bicara Kepemimpinan Etis dan Literasi Hukum untuk Generasi Muda
-
Joneri Alimin Jadi Sorotan di MEYS 2025, Bicara Diplomasi Ekonomi dan Peran Pemuda Muslim
-
MEYS 2025: Pemuda Dunia Jalani Kompetisi di Makkah, Ini Daftar Pemenangnya!