Amitabh Bachchan. (Instagram/@amitabhbachchan)

Matamata.com - Aktor senior Bollywood Amitabh Bachchan kembali memandu acara kuis Kaun Banega Crorepati alias 'Who Wants to Be a Millionaire?'.

Baru-baru ini, program kuis yang dipandu oleh Amitabh Bachchan didatangi seorang peserta Gen-Z bernama Nidhi Katiyar.

Sebelum acara kuis dimulai, Amitabh Bachchan bertugas untuk menguliti latar belakang pesertanya. Nidhi Katiyar kemudian membeberkan profesinya sebagai selebgram

Baca Juga:
Jadi Artis Besar, Amitabh Bachchan Beri Nasihat Bijak untuk Shah Rukh Khan

Sumber Kekayaan Amitabh Bachchan (Instagram/@amitabhbachchan)

Kendati demikian, Amitabh Bachchan tidak mengerti dengan istilah profesi yang disebutkan oleh Nidhi Katiyar.

"Apa itu pembuat konten?" tanya Amitabh Bachchan dilansir dari The Indian Express pada Kamis (18/8/2022).

Nidhi Katiyar kemudian menjelaskan profesi sebagai selebgram yang bekerja untuk mempromosikan barang di akun sosial medianya. 

Baca Juga:
Amitabh Bachchan Protes ke Aamir Khan yang Dianggap Tak Promosikan Program Barunya

Sumber Kekayaan Amitabh Bachchan (Instagram/@amitabhbachchan)

Mendengar hal tersebut, Amitabh Bachchan tampaknya terkejut lantaran adanya pekerjaan semacam itu.

"Orang-orang membayar untuk ini (unggahan postingan)?" sambungnya.

Oleh karena itu, Nidhi Katiyar menyarankan Amitabh Bachchan untuk open endorse di sosial medianya.

Baca Juga:
Amitabh Bachchan Siap Menghibur Penonton Lewat Film Komedi!

"Ya, Pak. Anda adalah seorang influencer, lihat audiens Anda. Anda harus meng-open endorse," pungkasnya.

Load More