Iis Dahlia (Suara.com/Evi Ariska)

Matamata.com - THR alias Tunjangan Hari Raya biasanya diberikan selepas momen Ramadan atau menjelang Idul Fitri. Iis Dahlia pun sangsi bisa memberikan duit THR ke pegawainya di tengah pandemi virus corona atau COVID-19 ini. 

"THR nggak ada, boro-boro THR," ucap Iis Dahlia saat dihubungi awak media beberapa waktu lalu.

Baca Juga:
Punya Tagihan Rp 250 Juta Sebulan, Iis Dahlia Ikut Pusing Imbas Corona

Sebab pandemi virus corona membuat dirinya tak memiliki banyak pemasukan. Belum lagi kebutuhan dan cicilan tiap orang berbeda-beda. 

"Ya semoga ini cepet selesai yaa, karena kan orang tingkat ekonominya beda-beda, kebutuhan dan cicilannya juga beda-beda," bebernya.

Iis Dahlia mengaku saat ini bertahan hidup dengan mengandalkan penghasilan suami dan tabungannya selama ini. Iis Dahlia memperkirakan tabungannya hanya mampu bertahan sampai Juni saja dengan tagihan yang mencapai ratusan juta perbulannya

Baca Juga:
Pulang dari Jepang, Suami Iis Dahlia Langsung Cek Kesehatan

Bagaimana tidak, dia punya tanggungan bayar cicilan sebulan Rp 250 juta.

Iis Dahlia (MataMata.com/Ismail)

"Padahal tagihan, cicilan masih harus tetep jalan, aduuh pusing eyke. Cicilan rumah tetep harus jalan yaa yang ratusan juta ini," ujar Iis Dahlia.

"Aku mah aduh ya Allah kalau sampai bulan Juni masih bisa lah inshaAllah. Tapi kalau sampai ke sana lagi kan kita susah yaa," sambung Iis Dahlia menandaskan.

Baca Juga:
Pernah Jatuh Miskin, Krisna Mukti Pinjam Uang Rp 10 Juta ke Iis Dahlia

Semua pusing gara-gara imbas corona termasuk Iis Dahlia ya. 

Load More