Matamata.com - Penggemar drama Korea pastinya tak sabar menyaksikan drama Korea terbaru Kim Hye Soo usai Hyena tahun 2020 lalu. Nggak heran sinopsis Juvenile Justice langsung dicari penggemar drakor karena sebentar lagi akan tayang di Netflix.
Juvenile Justice adalah drama terbaru aktris Korea senior Kim Hye Soo yang akan tayang Februari 2022 ini. Drama yang akan menyoroti kasus kejahatan remaja ini juga dibintangi oleh sederet aktor dan aktris kenamaan Korea Selatan seperti Kim Moo Yeol, Lee Sung Min, Lee Jung Eun dan lainnya.
Simak sinopsis Juvenile Justice beserta fakta-fakta dan alasan nonton di bawah ini. Kepoin ulasan dan potret-potretnya dilansir Soompi, Instagram resmi Netflix Korea dan sumber lainnya. Jangan lupa baca dulu sebelum nonton!
Baca Juga:
Hamil Besar, Aurel Hermansyah Panik ART di Rumah Barengan Positif COVID-19
Sinopsis Juvenile Justice
Juvenile Justice adalah drama Korea terbaru Netflix yang bertema hukum. Ceritanya tentang seorang hakim yang baru diangkat untuk bertugas di pengadilan remaja Distrik Yeonhwa.
Hakim tersebut sangat membenci pelaku kejahatan remaja karena pernah menjadi korban kejahatan remaja sebelumnya. Namun, dia nantinya akan menemukan apa artinya menjadi dewasa saat menghadapi berbagai kasus yang melibatkan remaja tersebut.
Baca Juga:
Iqbaal Ramadhan Cerita Berkali-kali Gagal Idola Cilik, Ernest Prakasa: Lo Lucu, Bukan Merdu
Dramanya akan ditulis oleh Kim Min Seok dan disutradarai oleh sutradara Hong Jong Chan yang pernah menggarap Dear My Friends, Live Up to Your Name, The Most Beautiful Goodbye, Life dan Her Private Life. Drama ini akan diproduksi bersama oleh Gil Pictures dari Stove League dan GTist dari Hotel Del Luna.
Pemain Juvenile Justice
Kim Hye Soo akan berperan sebagai Shim Eun Seok, seorang hakim elit yang punya pemikiran tajam dan berkepala dingin. Dia adalah sosok yang karismatik yang sering dianggap tidak ramah dan sombong.
Baca Juga:
Lucinta Luna Ketemu Ustaz Syam, Foto Nikita Willy di Hotel Mahal Disanjung
Shim Eun Seok sangat kompetitif dan itu yang membuatnya mengalahkan banyak hakim pria untuk mencapai posisinya sekarang. Dia sangat membenci para penjahat remaja dan bertekad para pelanggar harus menghormati hukum dan bertanggung jawab atas kejahatan mereka bagaimanapun caranya.
Kim Moo Yeol akan berperan sebagai Cha Tae Joo, hakim tampan yang punya kepribadian berbeda dengan Shim Eun Seok. Dia punya hati hangat dan ingin merangkul para remaja yang bermasalah.
Dia cenderung ingin memberikan kesempatan kedua pada pelaku kenakalan remaja untuk memperbaiki kesalahan mereka dengan mempertimbangkan masa muda dan kondisi mereka. Cha Tae Joo sendiri berhasil jadi hakim setelah melewati masa mudanya yang sulit dan mengikuti ujian kualifikasi sekolah menengah.
Baca Juga:
6 Fakta Green Mothers Club, Drakor Baru Lee Yo Won yang Tayang di Bulan April
Lee Sung Min berperan sebagai Kang Won Joong, hakim kepala yang memiliki konflik batin yang ambisius untuk menjadi ideal. Sebagai hakim kepala, dia kerap mengambil keputusan dengan melihat gambaran yang lebih besar dari kasus yang ditanganinya.
Lee Jung Eun akan berperan sebagai hakim kepala lainnya bernama Na Geun Hee. Dia sudah berpengalaman dengan kejahatan remaja dan punya pandangan sendiri terhadap kasus yang melibatkan kenakalan remaja.
Alasan Nonton Juvenile Justice
Drama Netflix Juvenile Justice mengangkat isu penting tentang kenakalan remaja yang membuat drama satu ini wajib ditonton. Pemirsa dapat melihat beberapa kisah yang melibatkan kejahatan remaja yang serius dan bagaimana keputusan hakim bisa berbeda tergantung pada keyakinan dan nilai-nilai mereka.
Drama ini lebih menarik karena dibintangi oleh Kim Hye Soo yang sudah sangat diakui kemampuan aktingnya di berbagai film dan drama. Kim Hye Soo pernah membintangi drama populer The Queen of Office, Signal, Dr. Romantic dan Hyena.
Kim Moo Yeol menambah daftar deretan pemain yang keren untuk drama ini. Apalagi selain Juvenile Justice, drama Kim Moo Yeol berjudul Grid juga tayang Februari ini di Disney+.
Lee Sung Min juga sudah membintangi banyak drama populer sepanjang karier aktingnya sejak awal tahun 2000an. Dia sudah membintangi Misaeng: Incomplete Life, Memory, Money Game dan terbaru The Chaebol's Youngest Son bersama Song Joong Ki.
Lalu ada aktris senior Lee Jung Eun yang aktingnya di beberapa drama populer sungguh jempolan. Dia sudah membintangi Weightlifting Fairy Kim Bok-Joo, Tomorrow With You, Fight for My Way, While You Were Sleeping, Familiar Wife, The Light in Your Eyes, Strangers From Hell, When The Camellia Blooms, Law School dan terbaru Our Blues.
Itulah sinopsis Juvenile Justice, drama baru Kim Hye Soo sebagai hakim kasus kejahatan remaja yang akan tayang di Netflix. Jangan lupa nonton dramanya mulai 25 Februari 2022. Jangan sampai ketinggalan ya!
Berita Terkait
-
4 Fakta Unmasked: Drama Komedi Kantor Baru dari Kim Hye Soo, Jung Sung Il, dan Joo Jong Hyuk
-
5 Film Populer Kim Hye Soo yang Lagi Ulang Tahun ke-53, Terbaru Ada Smugglers
-
Sinopsis Smugglers, Film Baru Kim Hye Soo dan Jo In Sung dari Sutradara Escape from Mogadishu
-
9 Artis Jadi Ratu di Drama Korea, Terkini Ada Kim Hye Soo Under The Queen's Umbrella
-
9 Momen Kim Hye Soo di Balik Layar Under The Queen's Umbrella, Akrab dengan Para Pangeran!
Terkini
-
Ketagihan Makan Piscok dan Nasi Padang, Lucas Wong Janji Bakal Balik Lagi ke Indonesia
-
Serba-serbi Keseruan Fancon Perdana Lucas Wong di Jakarta, dari Perform yang Emosional Hingga Main Kelereng
-
Cha Young Joo, Istri Shin Tae Yong Bikin Gemes Meski Sudah Punya 3 Anak, Kayak ABG!
-
7 Adu Peran Pemain Drama Dare to Love Me, Rom-Com Anyar L INFINITE dan Lee Yoo Young
-
8 Adu Gaya Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo di Chief Detective 1958, Dua Detektif Pemula yang Tampan