Matamata.com - Debut pertama Pandji Pragiwaksono sebagai seorang sutradara dapat dilihat di film Partikelir. Bukan hanya sebagai sutradara, Pandji juga turut bermain peran di film ini.
Film yang tayang tahun 2018 ini bisa kembali kamu saksikan di Netflix hari ini, Senin (20/7). Bergenre aksi komedi, film Partikelir terinspirasi dari sebuah kisah detektif polisi (buddy cop) yang mewarnai film-film Hollywood seperti Lethal Weapon, Bad Boys atau The Nice Guys.
Seperti halnya film Sherlock Holmes (2009) dan 21 Jump Street (2012), film Partikelir mengangkat cerita tentang dua orang detektif yang ingin memecahkan sebuah kasus. Penonton akan mendapat pengalaman menonton film yang berbeda karena film ini memiliki alur yang cukup misterius, ditambah adegan aksi yang dicampur dengan komedi.
Sudah bersahabat sejak SMA, Ardi (Panjdi Pragiwaksono) dan Jaka (Deva Mahenra) sama-sama memiliki obsesi yang besar untuk menjadi detektif. Ardi saat ini bekerja menjadi seorang detektif partikelir atau detektif swasta.
Ardi bertemu dengan Tiara (Aurelie Moeremans) dan mendapatkan sebuah misi yaitu mencari sepak terjang dari ayah Tiara yaitu Raga (Cok Simbara). Tiara memberikan usul bahwa Ardi harus memiliki rekan kerja karena dia merasa kesulitan dengan misinya.
Jaka menjadi orang pertama yang dihubungi oleh Ardi untuk menjadi rekan kerjanya. Jaka yang sudah menjadi seorang pengacara, awalnya Jaka menolak ajakan Ardi untuk menyelesaikan misi detektif. Namun dia akhirnya mau setelah dibujuk oleh Puti (Lala Karmela) istri Jaka.
Bermula dari perjalanan awal mereka memulai misi memecahkan kasus ini hadirah seorang anggota baru yaitu Geri (Ardit Erwandha). Dari sini ketiganya mulai menjalankan misi yang lebih menantang dan seru.
Itulah sinopsis Film Partikelir yang akan tayang di Netflix hari ini, Senin (20/7). Jangan ketinggalan! [Vita]
Berita Terkait
-
Anggota DPR: Kritik Pandji Pragiwaksono dalam 'Mens Rea' Tak Perlu Dilaporkan ke Polisi
-
Buntut Pernyataan Soal Konsesi Tambang NU-Muhammadiyah, Pandji Pragiwaksono Dilaporkan ke Polisi
-
Tompi Jelaskan Kondisi Medis Mata Gibran dan Kritik Stand-Up Comedy Pandji Pragiwaksono
-
Kolaborasi Netflix dan Dee Lestari: Tiga Novel Ikonis Diadaptasi Menjadi Original Series
-
Meghan Markle Dihantam Gugatan Rp160 Miliar dari Penonton Netflix Gara-Gara Garam Mandi
Terpopuler
-
Transisi Kelembagaan Kemenhaj Capai 90 Persen, Layanan Haji Dipastikan Tanpa Jeda
-
Seskab Teddy Ajak Umat Islam Jadikan Isra Mikraj Momentum Teguhkan Iman
-
KPK Dalami Dugaan Aliran Uang dari Biro Haji ke Ketua PBNU Aizzudin Abdurrahman
-
Piala Asia 2026: Timnas Futsal Indonesia Gelar Dua Uji Coba Tertutup Lawan Tajikistan dan Jepang
-
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing Masih Sebatas Wacana
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya