Matamata.com - Kebakaran hebat melanda sebuah rumah dan tiga kios di Jalan Dukuh V, Kramat Jati, Jakarta Timur, pada Rabu (11/6) dini hari.
Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur mencatat kerugian materiil mencapai Rp1,2 miliar.
Kepala Seksi Operasi Gulkarmat Jakarta Timur, Abdul Wahid, menjelaskan bahwa kebakaran tersebut terjadi di sebuah gudang triplek seluas sekitar 400 meter persegi.
Api juga melahap tiga kios dan satu unit mobil yang terparkir di lokasi.
“Kebakaran diduga akibat korsleting listrik dari kabel udara. Api cepat membesar dan menyambar ke beberapa bangunan di sekitarnya,” ujar Wahid saat dikonfirmasi di Jakarta.
Insiden ini pertama kali diketahui setelah warga melaporkan adanya kobaran api yang muncul secara tiba-tiba di dalam rumah.
Seorang pemilik kios tembakau mengaku awalnya melihat lampu mendadak padam, lalu menemukan api sudah membesar dan menjalar ke kios fotokopi serta rumah hingga mobil.
Gulkarmat Jakarta Timur menerima laporan sekitar pukul 03.48 WIB dan segera mengerahkan 15 unit mobil pemadam serta 60 personel ke lokasi.
Proses pemadaman dimulai pukul 04.01 WIB, api berhasil dilokalisasi pada 04.40 WIB, dan pendinginan selesai pada pukul 06.59 WIB.
Meski kerugian cukup besar, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Sebanyak dua kepala keluarga dengan total empat orang berhasil dievakuasi dengan selamat. (Antara)
Berita Terkait
-
Wakil Ketua MPR Sebut Usulan Pilkada oleh DPRD Layak Dikaji untuk Perbaiki Demokrasi
-
Akses Jalan KKA Aceh UtaraBener Meriah Kembali Normal, Mobilitas Warga Pulih
-
Tragedi Kebakaran Kemayoran: Calon Ibu Muda Tewas Menjelang Hari Kelahiran Pertama
-
Tiga Aktivitas Diduga Perparah Banjir Tapanuli Selatan, KLH/BPLH Lakukan Peninjauan Ketat
-
27 Delegasi COP30 Dirawat Usai Kebakaran di Zona Biru, Mayoritas Akibat Asap
Terpopuler
-
Kemenhaj: Petugas Haji Wajib Berseragam dan Tidak Pakai Ihram saat Puncak Armuzna
-
Kumpulkan 1.200 Rektor, Presiden Prabowo Tekankan Pendidikan Tanpa Bebani Mahasiswa
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
-
Mentan Amran Pastikan Pemulihan Sawah di Aceh Gunakan Skema Padat Karya
-
Menlu Iran Ingatkan Trump: Fasilitas Bisa Hancur, Tapi Teknologi Tak Bisa Dibom
Terkini
-
Kemenhaj: Petugas Haji Wajib Berseragam dan Tidak Pakai Ihram saat Puncak Armuzna
-
Kumpulkan 1.200 Rektor, Presiden Prabowo Tekankan Pendidikan Tanpa Bebani Mahasiswa
-
Mentan Amran Pastikan Pemulihan Sawah di Aceh Gunakan Skema Padat Karya
-
Menlu Iran Ingatkan Trump: Fasilitas Bisa Hancur, Tapi Teknologi Tak Bisa Dibom
-
KPK Sebut Ketua PBNU Aizzudin Diduga Jadi Perantara Suap Kuota Haji: Hubungkan Biro Travel ke Kemenag.