Matamata.com - Adik pedangdut Nita Thalia, Seny Amelia, dipolisikan Atin, istri pertama Nurdin Rudythia. Nurdin diketahui merupaka suami Nita Thalia yang kini sedang digugat cerai. Seny dipolisikan ke Polda Metro Jaya hari ini, Selasa (20/10/2020) atas dugaan pencemaran nama baik.
"Kami ingin ini menjadi shock therapy buat Seny Amelia yang notabene beliau sudah jadi bagian dari keluarga Pak Nurdin," kata kuasa hukum Atin, Dedy J Syamsudin ditemui usai laporan di Polda Metro Jaya.
Atin mengamini pernyataan sang pengacara. Laporan ini sekaligus sebagai efek jera terhadap adik Nita Thalia agar tak sembarang berbicara di media sosial. "Dengan kami bersikap begini, bisa jadi pelajaran buat Seny Amelia," ujar Atin.
Laporan tersebut, ditambahkan Atin, sebenarnya sebagai salah satu cara agar Seny Amelia mau berbesar hati minta maaf atas pernyataannya yang dinilai telah menyinggung keluarga besar. Hingga berita ini diturunkan Atin dan kuasa hukumnya masih menjalani pemeriksaan atas laporannya di SPKT Polda Metro Jaya.
Pernyataan Seny Amelia sebenarnya buntut gugatan cerai pedangdut Nita Thalia atas suaminya, Nurdin Rudythia. Seny yang ternyata hanya adik angkat Nita Thalia dianggap telah merusak nama baik Nurdin lewat tuduhan tak berdasar.
Seny sebelumnya mengatakan Nurdin tak memiliki apa pun saat menikah dengan Nita Thalia. Nurdin Rudythia juga dituding pakai pelet untuk memikat Nita Thalia. Paling baru, Seny bilang Atin ikut menikmati harta Nita Thalia.
Nita Thalia diketahui menggugat cerai Nurdin Rudythia di Pengadilan Agama Jakarta Utara pada 25 September dengan nomor perkara 005/pdtg/2020/PAJU.
Sengkarut percerain bermula manakala Nurdin menyebut biaya perawatan kecantikan Nita Thalia makin naik belakangan. tak terima dituduh begitu, Nita Thalia terpancing emosinya kemudian membongkar aib rumah tangganya. Nita Thalia berkelit jika kebutuhannya selama ini ditanggung dirinya, bukan Nurdin Rudhytia.
Berita Terkait
-
8 Foto Artis Sebelum dan Sesudah Oplas, Ada yang Beda Banget Sampai Manglingi
-
Idap Penyakit Langka, Nita Thalia Pernah Disebut Dapat Azab Gara-Gara Jadi Istri Kedua
-
Lesti Kejora Cabut Laporan KDRT, Rumah Wanda Hamidah Terancam Digusur
-
Nita Thalia Setengah Mati Rasakan Gejala Kerusakan Saraf Otak Level 4: Rasanya Kaya Ditusuk-tusuk
-
Berjuang Sekuat Tenaga Obati Penyakit Langka, Nita Thalia Sampai Habis Rp5 M
Terpopuler
-
Puan Maharani Tegaskan APBN 2026 Bukan Sekadar Angka: Fokus Lapangan Kerja dan Daya Beli
-
Tak Gentar Hadapi Fans Garuda, John Herdman: Tekanan adalah Anugerah, Bukan Kutukan
-
Lebih Pilih Garuda daripada Jamaika, John Herdman: Indonesia Punya Visi dan Suporter Luar Biasa!
-
Spesifikasi Kapal Induk Giuseppe Garibaldi yang Akan Diakuisisi TNI AL dari Italia
-
Menhan Sjafrie Kunjungi Pakistan, Bahas Kerja Sama Pendidikan Militer dan Forum JDCC
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season