Matamata.com - Penyidik Ditreskirmsus Polda Metro Jaya baru berhasil mendapatkan hasil forensik digital telepon genggam milik kedua tersangka penyebar video, yakni PP dan MN. Polisi juga mencurigai ada satu akun media sosial lagi yang juga menyebar secara masif video berdurasi 19 detik itu.
"Handphone kedua tersangka sudah keluar dari forensik dan ada satu akun masih didalami penyidik cyber krimsus yang sepertinya (akun) ini lebih masif lagi menyebarkan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus di kantornya, Senin (16/11/2020).
"Karena ini kita kejar penyebar masifnya sambil berjalan penyebar pertamanya. Termasuk yang di dalam video itu masih kita dalami," kata dia lagi.
Mengembangkan keterangan dua tersangka itu, Gisella Anastasia akan dipanggil. Polisi menjadwalkan pemeriksaan ibu satu anak itu pada Selasa (17/11/2020) besok pukul 10.00 WIB.
"Menyangkut dua tersangka yang kita amankan besok kita akan memanggil seorang inisial GA sebagai saksi jam 10 kita undang ke sini," katanya.
Hanya saja, Yusri menghimbau pada masyarakat agar jangan menduga ihwal siapa pemeran di dalam video syur tersebut. Polisi sendiri mengendepankan asas praduga tak bersalah dalam kasus video syur mirip Gisel ini.
"Jangan kita berandai-andai kalau memang betul si A kita katakan A. Jadi jangan berandai, asas praduga bersalah masih kita kedepankan," katanya.
Berita Terkait
-
Anggota DPR: Kritik Pandji Pragiwaksono dalam 'Mens Rea' Tak Perlu Dilaporkan ke Polisi
-
Buntut Pernyataan Soal Konsesi Tambang NU-Muhammadiyah, Pandji Pragiwaksono Dilaporkan ke Polisi
-
Terluka Akibat Pecahan Kaca Gedung TCC, HN Lapor Polisi
-
Amankan Kunjungan Delegasi China, Polda Metro Kerahkan 2.029 Personel
-
Polda Metro Jaya Pastikan Proses Hukum Roy Suryo dkk Berjalan Profesional dan Seimbang
Terpopuler
-
Piala Asia 2026: Timnas Futsal Indonesia Gelar Dua Uji Coba Tertutup Lawan Tajikistan dan Jepang
-
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing Masih Sebatas Wacana
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season