Ardie Bakrie menguatkan istrinya, Nia Ramadhani ketika menyampaikan permintaan maaf dihadapan awak media saat rilis kasus narkoba yang menjeratnya di Polres Metro Jakarta Pusat, Sabtu (10/7/2021). [Matamata.com/Alfian Winanto]

Matamata.com - Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Pusat Kompol Indraweny Panjiyog mengungkap kalau Nia Ramadhani sudah mengenal narkoba jenis sabu sejak lama. Tak dijelaskan kapan pastinya, istri Ardie Bakrie itu disebut menggunakan sabu saat masih aktif syuting sinetron.

"Waktu itu ya pas pertama zaman-zaman dia syuting, zaman dulu ya," kata Kompol Indraweny Panjiyoga saat dikonfirmasi, Minggu (11/7/2021).

Ardie Bakrie menguatkan istrinya, Nia Ramadhani ketika menyampaikan permintaan maaf dihadapan awak media saat rilis kasus narkoba yang menjeratnya di Polres Metro Jakarta Pusat, Sabtu (10/7/2021). [Matamata.com/Alfian Winanto]

Kendati begitu, Nia Ramadhani tak menggunakan sabu dalam jangka panjang. Ia sempat berhenti dan kembali mencoba sabu bersama sang suami, Ardi Bakrie baru-baru ini.  "Sudah sempat berhenti terus pakai lagi gitu," imbuhnya.

Baca Juga:
Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Sudah Mulai Jalani Rehabilitasi

Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie kini sudah mengantongi izin assessment dari Badan Narkotika Nasional (BNN) tertanggal 9 Juli 2021. Keduanya diwajibkan menjalani rehabilitasi sesuai rekomendasi. 

Ardie Bakrie menguatkan istrinya, Nia Ramadhani ketika menyampaikan permintaan maaf dihadapan awak media saat rilis kasus narkoba yang menjeratnya di Polres Metro Jakarta Pusat, Sabtu (10/7/2021). [Matamata.com/Alfian Winanto]

Sebelumnya, Nia Ramadhani menyampaikan permintaan maaf, terutama kepada anak-anaknya. Dia merasa tak bisa memberikan contoh yang baik sebagai seorang ibu.

Istri Ardi Bakrie ini juga berharap ada hikmah atas persoalan yang dihadapi sekarang. Tak lupa, dia memohon ampun pada Tuhan.

Baca Juga:
Beri Dukungan ke Nia Ramadhani, Raffi Ahmad: Tak Ada Manusia yang Sempurna!

Ardie Bakrie menguatkan istrinya, Nia Ramadhani ketika menyampaikan permintaan maaf dihadapan awak media saat rilis kasus narkoba yang menjeratnya di Polres Metro Jakarta Pusat, Sabtu (10/7/2021). [Matamata.com/Alfian Winanto]

"Saya berharap bisa dibukakan pintu maaf sebesar-besarnya, terutama anak-anak saya. Terutama bagi saya, semoga mendapat ampunan Allah," kata Nia Ramadhani saat dihadirkan dalam jumpa pers di Polres Jakarta Pusat, Sabtu (10/7/2021).

Nia Ramadhani sambil menangis juga minta maaf pada orang-orang yang dicintai mulai dari keluarga, sahabat, teman, hingga rekan kerja. Dia sadar bahwa perbuatannya, yakni memakai narkoba adalah kesalahan dan melanggar hukum.

Kartu Nia Ramadhani invalid (YouTube)

Tapi Nia Ramadhani berjanji akan bekerja sama dengan polisi selama proses hukum berjalan. Nia Ramadhani ditangkap polisi pada Rabu (7/7/2021) di kediamannya, Pondok Pinang, pukul 15.00 WIB.

Baca Juga:
Selain Narkoba, Ini 6 Kontroversi Nia Ramadhani yang Bikin Heboh Jagat Maya

Penangkapan Nia berawal dari informasi yang didapat polisi kalau RA sering memakai sabu-sabu. Dari pendalaman, polisi mengamankan ZN yang merupakan sopir Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie.

Nia Ramadhani. (Instagram/@ramadhaniabakrie)

Polisi menemukan satu klip sabu yang diakui milik Nia Ramadhani dari tangan ZN. Sang artis tak membantah dan malah menyebut kalau dia sering memakai sabu bersama sang suami.

ZN dan Nia Ramadhani digelandang ke Polres Jakarta Pusat. Ardi Bakrie datang menyerahkan diri tak lama kemudian.

Load More