Matamata.com - Seleb Bollywood selalu terkenal dengan kehidupan glamor dan penuh bling-bling. Namun siapa sangka ada sisi kelam yang terpapar dalam setiap cerita sukses mereka, termasuk para seleb yang jalani rehabilitasi karena narkoba.
Salah satu nama yang pernah jalani rehabilitasi adalah Raveena Tandon, mantan Akshay Kumar. Akshay Kumar dan Raveena Tandon ternyata pernah bertunangan.
Akshay Kumar kabarnya selingkuh dari Raveena Tandon, dengan Shilpa Shetty. Kemudian Shilpa Shetty diselingkuhi dengan istri Akshay yang sekarang, Twinkle Khanna. Cinta segiempat mereka sempat bikin heboh saat itu.
Kabarnya Raveena yang tak sanggup sendirian sejak putus dari Akshay mengalami depresi. Akhirnya dia direhab dan kini sudah menjalani pola hidup yang sehat.
Siapa lagi seleb Bollywood yang pernah jalani rehabilitasi menurut starsunfolded.com? Berikut ini daftarnya!
1. Sanjay Dutt
Aktor Bollywood Sanjay Dutt memang sejak dulu dikenal kontroversial. Pada tahun 2007 Sanjay Dutt dituduh terlibat dengan kasus bom yang meluluhlantakkan Mumbai tahun 1993. Dia pun dinyatakan bersalah atas kepemilikan senjata ilegal.
Sanjay Dutt dipenjara 6 tahun dan setelahnya dikirim ke pusat rehabilitasi di Texas karena kecanduan narkoba. Sanjay menggunakan heroin dan kokain yang menyebabkannya menjalani rehab 2 tahun sebelum kembali ke India.
2. Fardeen Khan
Fardeen Khan sempat berakting di beberapa film Bollywood, tapi filmnya nggak sukses. Rasa kecewa dan perasaan gagal melarikannya ke kokain.
Polisi pun menangkapnya tahun 2001 atas kepemilikan barang haram tersebut dan mengirimkannya ke rehabilitasi untuk penyembuhan.
3. Manisha Koirala
Kesuksesan membuat Manisha menjadi kecanduan akan alkohol. Dia juga sempat mencicipi narkoba yang membuatnya direhab.
Kini Manisha benar-benar menghargai hidup, apalagi dia juga berjuang untuk kanker ovarium yang diidapnya.
4. Shweta Basu Prasad
Aktris Makdee ini terjerumus ke lembah kehancuran usai menjadi pecandu alkohol dan narkoba. Popularitas yang menurun dan sulitnya ekonomi menjadi alasannya.
Shweta juga terjerat kasus prostitusi yang membuatnya mendekam di penjara Hyderabad. Sang aktris pun dikirim ke rehabilitasi milik pemerintah untuk mengatasi kecanduan narkoba dan depresi.
Berita Terkait
-
Mentan Amran Pastikan Pemulihan Sawah di Aceh Gunakan Skema Padat Karya
-
Soal Estimasi Rp60 Triliun, Mensesneg: Bukan Anggaran Khusus Satgas, Tapi untuk Pulihkan Wilayah
-
Candaan Garing Chandrika Chika Saat Menuju Tempat Rehabilitasi, Bikin Geleng-geleng Kepala
-
Diceraiin Irish Bella,Ammar Zoni Minta Mantan Istri Tak Anggap Lagi Dirinya Ada: Katanya Mau Mempertahankan Hubungan?
-
Sempat Rehat gegara Diboikot, Aamir Khan Bakal Comeback Hari Natal 2024
Terpopuler
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
-
Mentan Amran Pastikan Pemulihan Sawah di Aceh Gunakan Skema Padat Karya
-
Menlu Iran Ingatkan Trump: Fasilitas Bisa Hancur, Tapi Teknologi Tak Bisa Dibom
-
KPK Sebut Ketua PBNU Aizzudin Diduga Jadi Perantara Suap Kuota Haji: Hubungkan Biro Travel ke Kemenag.
-
Menteri ATR/BPN Libatkan Mahasiswa KKN untuk Kejar Target 6 Juta Sertifikat Tanah
Terkini
-
Inspiratif! Magdolin Boukhary Tekankan Transformasi Budaya dan Kepemimpinan Nilai di MEYS 2025
-
Suara Segar dari MEYS 2025: Manal Boujnir Dorong Pemuda Muslim Peduli Lingkungan
-
MEYS 2025: Nida Saithi Bicara Kepemimpinan Etis dan Literasi Hukum untuk Generasi Muda
-
Joneri Alimin Jadi Sorotan di MEYS 2025, Bicara Diplomasi Ekonomi dan Peran Pemuda Muslim
-
MEYS 2025: Pemuda Dunia Jalani Kompetisi di Makkah, Ini Daftar Pemenangnya!