Saif Ali Khan (indianexpress.com)

Matamata.com - Aktor Bollywood Saif Ali Khan baru-baru ini menjadi bintang tamu dalam acara talkshow 'The Kapil Sharma Show'.

Berdasarkan keterangan, Saif Ali Khan memiliki agenda untuk promosi film terbarunya bertajuk 'Vikram-Vedha' di acara talkshow tersebut.

Selain soal film, Saif Ali Khan juga ditodong pertanyaan ihwal dirinya yang enggan memiliki akun media sosial. 

Baca Juga:
Amitabh Bachchan Ulang Tahun ke-80, Shah Rukh Khan Kirim Pesan Manis

Momen Ultah Saif Ali Khan ke-52 (Instagram/@sabapataudi)

"Saya tidak menemukan satu pun akun Anda, paling bantar hanya beberapa akun palsu. Apakah Anda tidak tertarik bermain media sosial atau belum terbiasa?" kata pemandu acara.

Menurut Saif Ali Khan, dirinya pernah mencoba untuk mendaftarkan diri memiliki akun media sosial.

"Saya mencoba untuk main sosial media," ucap Saif Ali Khan, dilansir dari The Indian Express pada Senin (17/10/2022). 

Baca Juga:
Perlakukan Penggemar Bak Raja, Attitude Shah Rukh Khan Panen Pujian

Momen Ultah Saif Ali Khan ke-52 (Instagram/@kareenakapoorkhan)

Akan tetapi, sudah banyak akun-akun palsu yang menggunakan namanya sehingga Saif Ali Khan tidak tertarik.

"Tapi, saya tidak bisa bisa dapat ID yang tepat. Nama saya Saif Ali Khan dan sudah ada akun yang menggunakannya," tuturnya.

Selain itu, Saif Ali Khan menilai banyak kepalsuan yang ditampilkan orang di media sosial.

Baca Juga:
Ogah Jadi Aktor, Aryan Khan Tak Bakal Ikuti Jejak Karier Shah Rukh Khan

"Saya merasa banyak yang fake di media sosial. Saya tentu pernah berbohong, tapi sosial media membuat Anda buntu," ujarnya.

Oleh karena itu, Saif Ali Khan mengaku bahagia menjadi diri sendiri tanpa menggunakan media sosial.

"Saya bahagia jadi saya sendiri," pungkasnya.

Baca Juga:
Shah Rukh Khan Bongkar Alasan Selalu Dikelilingi Perempuan: Tinggal Lakukan Ini

Load More