Matamata.com - Tara Milk Tea atau Tara Whiteman menduduki peringkat ke-17 sebagai selebgram dengan bayaran tertinggi sepanjang tahun 2019. Menurut informasi dari Rich List yang rilis akhir tahun lalu, Tara mengantongi sekitar Rp 10 miliar dari Instagram.
Uang itu datang dari 73 konten berbayar yang ia unggah di akun miliknya, @taramilktea. Untuk setiap konten, wanita yang memiliki lebih dari 1,3 juta pengikut ini mematok harga sekitar Rp 143 juta.
Konten yang paling menonjol di akun Instagramnya adalah foto-foto tentang gaya hidup yang didominasi oleh traveling di berbagai tempat fancy nan bertabur barang mewah.
Melansir Daily Mail, Tara sudah senang traveling sejak remaja dan ia selalu menyisihkan uang dari bayaran pekerjaan part time untuk mengunjungi tempat-tempat baru yang menantang.
"Aku jatuh cinta pada dunia traveling sejak remaja, terutama ketika mengeksplor budaya ibuku di Asia," ungkapnya.
"Aku mulai bepergian dengan teman-teman setelah SMA dari uang tabungan yang aku dapat dari beberapa pekerjaan sejak pertengahan remaja," lanjut Tara.
Keinginannya menjadi selebgram muncul ketika ia melihat peluang mencari uang dari media sosial. Maklum saja, Tara sudah terasah mencari uang sendiri sejak remaja, tak heran jika ia cepat melihat peluang.
"Aku mulai bekerja sejak usia 15 tahun. Sejak Lulus SMA aku bekerja sebagai admin, marketing dan mengerjakan tugas-tugas PR yang sesuai dengan jurusanku," jelasnya.
Kini kerja keras Tara sudah membuahkan hasil. Ia berhasil jadi salah satu selebgram yang menghasilkan uang terbanyak sepanjang tahun 2019. Ada yang termotivasi dengan kerja kerasnya? [Rima Suliastini]
Berita Terkait
-
Mangkir Dua Kali, Selebgram Lisa Mariana Dijemput Paksa Terkait Video Asusila
-
Polisi Periksa Lisa Mariana sebagai Tersangka Kasus Pencemaran Nama Baik Ridwan Kamil
-
Ramaikan Dunia Hiburan Digital, Fahmi NM Resmi Bergabung dengan LUX Entertainment
-
Diduga Dikriminalisasi, Selebgram Alnaura Laporkan Oknum Polisi ke Divisi Propam Mabes Polri
-
Terungkap! Hasil Tes DNA, Ridwan Kamil Bukan Ayah Biologis dari Anak Lisa Mariana
Terpopuler
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
5 Rekomendasi Kulkas Tahan Lama untuk Rumah di 2026
-
Nasib Nadiem Makarim Ditentukan Hari Ini: Hakim Bacakan Putusan Sela Kasus Korupsi Chromebook Rp2,1 Triliun
-
Geger Penyelidikan Kriminal Jerome Powell oleh Trump, Kurs Dolar AS Langsung Ambruk!
-
Jadi Pusat Protein Nasional, Gorontalo Utara Siap Mulai Hilirisasi Industri Ayam Terintegrasi
Terkini
-
Inspiratif! Magdolin Boukhary Tekankan Transformasi Budaya dan Kepemimpinan Nilai di MEYS 2025
-
Suara Segar dari MEYS 2025: Manal Boujnir Dorong Pemuda Muslim Peduli Lingkungan
-
MEYS 2025: Nida Saithi Bicara Kepemimpinan Etis dan Literasi Hukum untuk Generasi Muda
-
Joneri Alimin Jadi Sorotan di MEYS 2025, Bicara Diplomasi Ekonomi dan Peran Pemuda Muslim
-
MEYS 2025: Pemuda Dunia Jalani Kompetisi di Makkah, Ini Daftar Pemenangnya!