Matamata.com - Robert Pattinson dikabarkan siap membintangi film terbaru setelah The Batman. Ia disebut tampil dalam proyek sutardara film Parasite, Bong Joon Ho.
Berdasarkan laporan Deadline, seorang sumber mengatakan proyek ini masih dalam tahap pembicaraan Robert Pattinson dan Bong Joon Ho. Jika terealisasi, sineas 53 tahun itu bukan hanya sebagai sutradara, tapi juga penulis naskahnya.
Meski belum ada petunjuk soal judul, namun film tersebut dipastikan berasal dari novel karya Edward Ashton berjudul Mickey7. Sementara untuk genre akan berpusat pada fiksi ilmiah.
Soal cerita, film Bong Joon Ho diprediksi akan sedikit berbeda dari novelnya. Mengingat latar belakang sang sutradara dengan adaptasinya, proyek teranyar ini mungkin memiliki versi berbeda di bagian akhir.
Secara garis besar, Mickey7 mengisahkan ekspedisi manusia yang dikirim untuk menjelajahi dunia es, Niflheim. Setiap kali ada misi yang berbahaya, seperti bunuh diri, para kru akan kembali ke Mickey.
Belum diketahui pula kapan film ini akan rilis. Namun novelnya siap hadir di pasaran pada kuartal pertama 2022.
Kolaborasi ini mungkin menjadi salah satu yang dinanti pecinta film. Melihat latar belakang Bong Joon Ho yang sukses membawa Parasite memenangkan Piala Oscar.
Selain itu, nama besar Robert Pattinson di kancah perfilman dunia pun sudah tidak diragukan lagi.
Sambil menunggu kesepakatan ini terjadi, Robert Pattinson juga memiliki proyek yang tak kalah apik. Sang vampire di Twilight ini siap hadir sebagai pahlawan super, Batman.
The Batman yang dibintangi Robert Pattinson ini kabarnya akan rilis pada Maret 2022. Jadi harap nantikan aksinya sebagai Bruce Wayne alias Batman.
Berita Terkait
-
Umumkan Kehamilan, Ini Dia Profil Suki Waterhouse Kekasih Robert Pattinson
-
4 Fakta Henry Cavill, Sempat Nyaris Jadi Edward Cullen di Twilight
-
Sinopsis The Batman, Robert Pattinson Kembali Sapa Fans di Bioskop
-
6 Aktor dan Aktris yang Mengalami Depresi: Alami Banyak Tekanan
-
5 Aktor Hollywood Tertampan, Ada Robert Pattinson Hingga Brad Pitt
Terpopuler
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
Terkini
-
Inspiratif! Magdolin Boukhary Tekankan Transformasi Budaya dan Kepemimpinan Nilai di MEYS 2025
-
Suara Segar dari MEYS 2025: Manal Boujnir Dorong Pemuda Muslim Peduli Lingkungan
-
MEYS 2025: Nida Saithi Bicara Kepemimpinan Etis dan Literasi Hukum untuk Generasi Muda
-
Joneri Alimin Jadi Sorotan di MEYS 2025, Bicara Diplomasi Ekonomi dan Peran Pemuda Muslim
-
MEYS 2025: Pemuda Dunia Jalani Kompetisi di Makkah, Ini Daftar Pemenangnya!