Matamata.com - Shah Rukh Khan terlibat dalam film "Rocketry The Nambi Effect" yang akan tayang awal bulan Juli besok. Meski ikut main, Shah Rukh Khan ternyata tak mengambil keuntungan dari film tersebut.
Hal itu disampaikan oleh sutradara film "Rocketry The Nambi Effect", R Madhavan. Bukan cuma Shah Rukh Khan, Suriya Sivakumar juga mengambil langkah yang sama.
"Baik itu Suriya atau Khan, tidak ada dari mereka yang memungut biaya apa pun untuk film tersebut," kata Madhavan ditilik dari The Indian Express pada Selasa (21/6/2022).
Baca Juga:
Nathalie Holscher Mendadak Bahas 'Muka Dua' di Media Sosial, Lagi Sindir Siapa?
R Madhavan menambahkan Suriya Sivakumar dan Shah Rukh Khan bahkan tidak mengambil uang untuk biaya logistik selama pembuatan film.
"Mereka bahkan tidak memungut biaya apa pun untuk karavan, kostum, dan asisten," ucapnya.
Sementara itu, R Madhavan membocorkan bahwa Suriya Sivakumar bahkan menggunakan uang sendiri untuk terbang syuting di Mumbai.
Baca Juga:
Putri Delina Kena Sentil usai Nathalie Holscher Minta Maaf sambil Nangis: Kasihan Bundamu
"Suriya terbang untuk syuting di Mumbai bersama krunya dengan uangnya sendiri. Dia bahkan tidak mengenakan biaya untuk penerbangan atau untuk penulis dialog yang menerjemahkannya dalam bahasa Tamil," tuturnya.
Dari keterangan yang diperoleh, Shah Rukh Khan dan Suriya Sivakumar akan berperan sebagai dirinya sendiri di film tersebut.
Selain itu, Amitabh Bachchan dan Priyanka Chopra juga mempromosikan film "Rocketry: The Nambi Effect" secara cuma-cuma
Baca Juga:
Diisukan Cerai, Dewi Perssik dan Angga Wijaya Kepergok Kompak Lakukan Ini
Oleh karena itu R Madhavan mengutarakan permintaan terima kasihnya untuk Amitabh Bachchan dan Priyanka Chopra.
"Ada banyak orang baik di industri film. Untuk Amitabh Bachchan dan Priyanka Chopra, saya berterima kasih," pungkasnya.
Baca Juga:
Aliando Syarief Blak-blakan Ngaku Pernah Ditaksir Cowok, Tanggapannya Bijak
Berita Terkait
-
7 Artis India Perankan Kameo di Film Shah Rukh Khan, Paling Baru Ada Deepika Padukone
-
Ternyata Kakak Shah Rukh Khan Alami Depresi Hingga Nyaris Meninggal
-
7 Aktor Bollywood Populer Punya Darah Pakistan, Ada Shah Rukh Khan
-
10 Fakta Shah Rukh Khan, Trailer Film Barunya Ditonton 24 Juta Kali dalam 24 Jam
-
Kekasihnya Fans Berat Shah Rukh Khan, Vijay Sethupathi Balas Dendam Lewat Film Jawan
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Romantisnya Kencan Prom Selena Gomez dan Benny Blanco, Disebut Pacar Idaman oleh Warganet
-
Digosipkan Terlibat Aliran Sesat, Justin Bieber Tanggapi dengan Kisah Kasih Sayang Tuhan: Saya Dipulihkan Melalui Cinta
-
Lucy Guo, Pendiri Perusahaan AI yang Kalahkan Taylor Swift Sebagai Miliarder Wanita Termuda di Dunia
-
Gosip Justin Bieber Bangkrut karena Utang Rp320 Miliar Menggemparkan, Bagaimana Fakta Kondisi Finansialnya?
-
Misi 10 Menit di Luar Angkasa: Blue Origin Dikritik Usai Terbangkan Katy Perry dkk