Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Ayu Ting Ting (MataMata.com/Herwanto)

Matamata.com - Konser Ayu Ting Ting bertajuk "10 Tahun Suara Hati Ayu Ting Ting: Karya Mimpi dan Harapan" yang awalnya bakal digelar pada 28 Maret 2020 ditunda. Alasan penundaan konser pedangdut tersebut adalah karena penyebaran virus corona atau Covid-19 yang makin meningkat di Indonesia. 

"Dengan berat hati kami informasikan bahwa konser Suara Hati Ayu Ting Ting "Karya, Mimpi dan Harapan" yang semula akan digelar Sabtu, 28 Maret 2020 di Tennis Indoor Senayan akan kami tunda sampai waktu yang belum ditentukan," tulis Happen Inc selaku promotor konser tersebut di Instagram, Senin (16/3/2020).

Keputusan ini diambil dengan pertimbangan keselamatan dan kesehatan para pengisi acara, penonton, kru, serta pihak lain yang terlibat dalam konser tersebut. Ditambah, promotor juga telah menerima surat yang diterbitkan Pemprov DKI Jakarta.

Baca Juga:
Nikita Mirzani Cium Didi Riyadi, Netizen malah Ramai Bahas Ayu Ting Ting

"Semoga bencana global ini segera berakhir dan semua aktivitas dapat berjalan normal kembali," lanjut pengumuman tersebut.

Bagi penonton yang mau menukar uang pembelian tiket bisa langsung menghubungi call center ticketing partner acara tersebut. 

Baca Juga:
Ruben Onsu Bingung Betrand Peto Jadi Soal Ujian, Ini Komentar Ayu Ting Ting

Ayu Ting Ting (Instagram/@aytingting1992_)

Ruben Onsu sebelumnya mewakili promotor pernah memastikan jika konser tersebut akan tetap digelar meski corona merebak. Promotor bakal menyiapkan tim medis di area venue untuk memerika para penonton di pintu masuk sebagai antisipasi. 

Namun kekinian konser yang juga bakal dimeriahkan sejumlah artis kenamaan seperti Titi DJ, Andien, Didi Kempot, Andmesh, dan Betrand Peto itu sudah dikonfirmasi ditunda. [Yazir Farouk]

Baca Juga:
Kocak! Bilqis Minta Ayu Ting Ting Cari Calon Ayah di Situs Belanja Online

Load More